Pakar Kesehatan Inggris Prediksi Covid-19 akan Berakhir pada Tahun 2024 dan Dunia Kembali Normal

- 4 Februari 2021, 18:44 WIB
Bendera Inggris Raya.
Bendera Inggris Raya. /Pixabay/Nerivill /

PR PANGANDARAN – Kehidupan di seluruh dunia diprediksi tidak akan kembali normal setidaknya selama dua hingga tiga tahun ke depan berdasarkan tingkat peluncuran vaksin Covid-19 menurut seorang pakar kesehatan.

Dr. Clare Wenham, asisten profesor kesehatan global di London School of Economics, mengatakan pandemi Covid-19 tidak akan berakhir sampai seluruh populasi dunia terlindungi.

“Saat ini, data menunjukkan itu (akhir pandemi Covid-19) terjadi pada 2023 atau 2024 setelah vaksin global didistribusikan ke semua orang. Itu lama sekali,” ucap Dr. Clare Wenham dikutip oleh PikiranRakyat-Pangandaran.com dari Arab News pada Kamis, 4 Februari 2021.

Baca Juga: Lirik Lagu Party, Feel, Love - HyunA (Feat DAWN) dan Terjemahan Bahasa Indonesia

“Pandemi ini tidak akan berakhir sebelum berakhir secara global. Kita masih akan hidup dalam beberapa bentuk pembatasan seperti pembatasan perjalanan bahkan ketika kita divaksinasi sebelum seluruh dunia mendapatkannya. Jadi, sangat penting untuk memastikan bahwa setiap orang di seluruh dunia mendapatkan setidaknya tingkat minimum vaksin pada saat bersamaan,” sambungnya.

Dr. Clare Wenham mengatakan itu bermula dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) yang mendesak Inggris untuk menghentikan kampanye vaksinasi begitu kelompok lanjut usia menerima vaksin untuk mempromosikan vaksinasi global yang adil.

Tedros Adhanom, direktur jenderal WHO telah menekankan perlunya distribusi vaksin yang adil dan memperingatkan bahwa sifat egois akan memperluas pandemi dan penderitaan manusia.

Baca Juga: Awkarin: Walaupun Gue Diselingkuhi Berkali-kali, Gue Tetep Ga Setuju Pelakor!

“Jika kita ingin kembali ke sistem perdagangan dan perjalanan global yang normal, kita perlu memastikan bahwa orang yang lanjut usia secara global harus divaksinasi,” ungkap Dr. Clare Wenham.

Halaman:

Editor: Mela Puspita

Sumber: Arab News


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah