Punya Uang Rp7 Ribu ? Ternyata Anda Adalah Jutawan di Venezuela

- 7 Maret 2021, 17:32 WIB
Ilustrasi uang
Ilustrasi uang /Pixabay

PR PANGANDARAN – Apa yang terlintas di benak Anda jika mendengar uang sebesar Rp7 ribu ? Bisakah menjadi jutawan dadakan dengan modal segitu ?

Untuk apa Anda biasa menghabiskan uang sebesar Rp7 ribu ? Apakah untuk membeli ‘gorengan’, atau mungkin berbagai snack ringan? atau bisakah menjadi jutawan dadakan dengan modal segitu ?

Mungkin bagi sebagian besar orang di Indonesia nilai Rp7 ribu adalah angka yang sedikit. Anda tidak dapat disebut sebagai orang kaya, jika hanya memiliki uang Rp7 ribu, tetapi ternyata Anda bisa disebut sebagai jutawan dengan uang Rp7 ribu. Jika Anda pergi ke Venezuela, maka uang Rp7 ribu akan setara dengan 1 juta bolivar.

Baca Juga: Tertangkap Hubungan Intim Bersama Bocah 14 tahun, Wanita Amerika Serikat ini Mengandung

Dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com dari New York Post, dalam artikel yang berjudul ‘you can now be a ‘millionaire’ in Venezuela for 50 cents’, disebutkan Anda akan menjadi seorang jutawan dengan modal uang 50 sen.

“Anda sekarang bisa menjadi 'jutawan' di Venezuela dengan 50 sen,” ujar keterangan dalam artikel tersebut.

50 sen dollar Amerika Serikat, jika dikonversikan dalam mata uang rupiah akan setara dengan Rp7 ribu.

Baca Juga: Bukan Hanya Manusia Wajib Vaksin, ini Orangutan Pertama yang Dapatkan Vaksin Covid-19

Diketahui Venezuela merupakan salah satu negara di Amerika Selatan. Negara ini ternyata dinilai memiliki perekonomian yang sangat buruk.

Berbeda dengan Amerika Serikat yang memiliki nilai mata uang yang sangat kuat, Venezuela justru sebaliknya.

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: New York Post


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x