Ada Tawaran Luar Biasa untuk Indonesia, Politisi Israel: sebagai Salah Satu Negara Muslim Terbesar

- 1 April 2021, 16:10 WIB
Ada Tawaran Luar Biasa untuk Indonesia, Politisi Israel: sebagai Salah Satu Negara Muslim Terbesar
Ada Tawaran Luar Biasa untuk Indonesia, Politisi Israel: sebagai Salah Satu Negara Muslim Terbesar /Pixabay/Jorono/Pixabay

PR PANGANDARAN - Politisi Israel sekaligus Wakil Walikota Yerusalem, Fleur Hassan-Nahoum isyaratkan akan segera tanda tangani upaya normalisasi hubungan antara Israel dan Indonesia.

Hal itu diungkapkan secara langsung oleh Hassan setelah mengatakan bahwa pihaknya telah menerima tawaran kerja sama dari pihak Indonesia.

Setelah dirasa dapat menguntungkan kedua pihak, ia pun megaku akan segera menandatangani permintaan Indonesia terkait kerja sama itu.

Baca Juga: Tak Pantas Perebutkan Gono Gini, Kuasa Hukum Thalita Latief: Apa yang Mau Digugat? Dia Kerja Sendiri!

Hal ini juga diharap akan menjadi langkah baik dalam konteks normalisasi hubungan diplomatik Israel dan Indonesia.

Hal itu pun, Hassan sampaikan saat menjadi pembicara kegiatan KTT Global WION yang digelar di Dubai pada Rabu pekan lalu, 24 Maret 2021.

"Telah ada 'tawaran luar biasa' dan 'kerja sama di bawah radar' dalam konteks normalisasi dengan Indonesia, yang memiliki salah satu populasi Muslim terbesar di dunia," kata Fleur Hassan-Nahoum yang dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com dari situs Wion pada Kamis, 1 April 2021.

Baca Juga: Tidak Puas dengan Nilai 99,99 Persen, Siswa India Ini Minta Ujian Ulang Perbaiki Skor Secepatnya

Selain itu, Hassan juga mengisyaratkan bahwa kemungkinan Israel akan menandatangani lebih banyak perjanjian damai dengan negara lain.

Ia menyebutkan, bahwa mungkin Oman termasuk negara yang akan segera menyetujui perdamaian dengan Israel.

Halaman:

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: WION


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x