Kapal Perang Indonesia Dikejutkan Sinyal Pesan dari Kapal Perang Turki di Lebanon, Ada Apa?

- 28 April 2021, 10:00 WIB
Ilustrasi kapal perang.
Ilustrasi kapal perang. /Pixabay/Defence-Imagery/

PR PANGANDARAN - KRI Sultan Iskandar Muda-367 yang merupakan kapal perang Indonesia tidak disangka-sangka mendapat sinyal pesan dari kapal perang Turki TCG Heybeliada (HEY) dengan nomor lambung F-511.

Dilansir dari laman resmi TNI, sinyal pesan tersebut diterima oleh anggota komunikasi kapal perang Indonesia KRI Sultan Iskandar Muda-367, saat berada di perairan Lebanon.

Sinyal pesan tersebut mengejutkan Letkol laut (P) Abdul Haris selaku komandan kapal perang Indonesia KRI Sultan Iskandar Muda-367, lantaran pada saat latihan bersama kapal perang yang tergabung dalam tugas misi Satgas Maritim (MTF) / UNIFIL di Area of Maritime Operation (AMO) perairan Lebanon, pada 26 April 2021.

Baca Juga: Lowongan Kerja Terbaru April 2021: LKPP Buka Kesempatan untuk Lulusan S1, Simak Persyaratannya!

Salah satu kegiatan latihan bersama Kapal perang Turki saat itu adalah melaksanakan Flaghoist, Flaghoist sendiri adalah satu-satunya cara kapal dapat memberi sinyal komunikasi.

Isyarat ini paling disukai dan paling mudah serta cepat dalam mengirim pesan yang masih terjangkau oleh binoculer.

Tehnik Flaghoist ialah dengan cara mengibarkan bendera atau bisa juga seperti di Indonesia, dikenal dengan istilah semaphore yang biasa digunakan oleh Orgnanisasi Pramuka.

Baca Juga: Mirip dengan Ayahnya, Ini Jawaban Anak Korban KRI Nanggala 402 saat Ditanya Cita-cita oleh Bima Arya

Kapal perang Turki dalam kesempatan latihan bersama tersebut, memberikan sinyal pesan Flaghoist berupa ‘Pray For KRI Nanggala' atau 'Berdoa Untuk KRI Nanggala’.

“Hal itu membuat seluruh personel KRI SIM-367 terkejut dan terharu serta merasa sangat bangga dengan simpati yang ditunjukkan oleh kapal negara sahabat tersebut.” ucap Letkol laut (P) Abdul Haris.

Selain itu, ucapan simpatik berdatangan dari kapal perang lainnya melalui saluran elektronik resmi dan saluran elektronik resmi FTP (FileZilla Transfer Protocol).

Baca Juga: Terawang Shio Kuda, Kambing, dan Monyet Hari Ini Rabu, 28 April 2021: Kuda Dapat Diandalkan!

Sinyal pesan ini membuktikan bahwa para negara sahabat yang tergabung dalam latihan perang tersebut, memiliki satu ikatan persaudaraan yang dikenal ‘Navy Brotherhood’ dengan merasakan perasaan mendalam yang dirasakan oleh rakyat Indonesia, khususnya TNI AL.

Menyikapi hal ini, Komandan KRI SIM-367 langsung membalas pesan tersebut dengan mengirimkan berita suara (Voice Message) kepada Komandan kapal perang Turki TCG Heybeliada (HEY) dan balasan tertulis resmi melalui surat elektronik kepada seluruh kapal yang telah bersimpati atas kejadian di Tanah Air. ***

Editor: Nur Annisa

Sumber: tni.mil.id


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x