Ada Indonesia dan Tiongkok, Ini 10 Negara Teratas dengan Utang Luar Negeri Paling Banyak Dunia di 2021

- 22 Mei 2021, 20:00 WIB
Ilustrasi utang luar negeri
Ilustrasi utang luar negeri /Pixabay/PublicDomainPictures

PR PANGANDARAN - World Bank atau Bank Dunia melalui International Deb Statistic (IDS) telah merilis daftar negara dengan utang luar negeri paling banyak 2021.

Berdasarkan 120 negara yang ada, terdapat 10 negara teratas dengan utang luar negeri terbanyak di dunia yang dirilis Bank Dunia.

Memiliki utang luar negeri paling banyak di dunia, Indonesia juga ternyata berada dalam daftar 10 negara teratas yang memiliki catatan utang luar negeri paling banyak.

Baca Juga: Lama Bungkam, Begini Respons Ibunda Uje Usai Rahasia Poligami Sang Anak Terbongkar Setelah 8 Tahun

Diberitakan Ringtimes Banyuwangi dalam artikel '10 Negara dengan Utang Luar Negeri Terbanyak di Dunia', berikut merupakan 10 negara teratas dengan utang luar negeri paling banyak di dunia.

10. Afrika Selatan

Di urutan ke-10 ada Afrika Selatan yang harus menghadapi krisis ekonomi saat pandemi Covid-19 melanda, hingga membuat negara mau tak mau harus meminjam dana darurat.

Pada September 2020 lalu, jumlah utang negara Afrika Selatan telah mencapai 2,34 kuadriliun. Di mana pendapatan negara sebanyak 90 persen akan digunakan untuk membayar utang hingga 2024.

Baca Juga: Umi Pipik Takut Anak Kedua Uje Jatuh Cinta dengan Anak Gadisnya: Gak Boleh dalam Agama, Satu Darah!

9. Thailand

Karena pandemi Covid-19 yang melanda dunia termasuk Thailand, negeri gajah putih tersebut terpaksa meminjam dana darurat untuk menangani krisis negara.

Hingga September 2020 lalu, Thailand dikabarkan memiliki utang luar negeri sebanyak 2,47 kuadriliun rupiah.

8. Argentina

Argentina memiliki utang luar negeri lebih sedikit dengan total mencapai 2,39 kuadriliun rupiah.

Baca Juga: Israel-Palestina Gencatan Senjata, Joe Biden Klaim AS Siap Rekonstruksi Jalur Gaza

7. Indonesia

Menjadi salah satu negara teratas dengan utang luar negeri paling banyak, Indonesia hanya mampu melunasinya dengan membayar 20 persen dari pendapatan saja.

Hal itu disebabkan oleh pemerintah dahulu yang kecolongan dalam menangani kasus utang luar negeri, sehingga semakin tahun biaya pajak semakin turun membuat negara menjadi lebih kesulitan.

6. Turki

Turki memiliki utang luar negeri sebanyak 6,25 kuadriliun rupiah.

Baca Juga: Terlanjur Bercerai saat Adik Alvin Faiz Mau Menikah, Larissa Chou: Ameer Tetap Adik Ipar...

Sejak tahun 2008, Turki terus menumpuk utang untuk pembangunan semua aspek dalam negara, sehingga tidak heran jika memiliki utang yang banyak.

5. Mexico

Mexico merupakan salah satu negara yang berada di urutan kelima dengan total utang luar negeri mencapai 7,12 kuadriliun rupiah.

4. Rusia

Negara dengan luas wilayah 17 juta meter persegi ini menjadi negara yang memiliki utang terbanyak keempat di dunia.

Baca Juga: Beri Desain Unik pada Skateboard, Remaja Malaysia Ini Lukis Batik Kreasinya

Rusia memiliki utang sebanyak 7,17 ribu triliun rupiah jika dihitung dengan inflasi.

3. India

Menjadi salah satu negara terpadat dunia, India ternyata memiliki utang luar negeri paling banyak ketiga dengan 8,56 kuadriliun rupiah pada 2020.

Utang India semakin bertambah saat Covid-19 terus meningkat di negara yang dipimpin oleh PM Modi tersebut.

Baca Juga: Berdalih Reaction MV Betrand Peto, Isi Video Lutfi Agizal Malah Bahas Utang Online

2. Brazil

Brazil adalah negara kedua yang memiliki utang terbanyak di dunia dengan angka menyentuh 8,8 kuadriliun rupiah.

Hal ini disebabkan karena pendapatan di negaranya menurun, bahkan pendapatan negara hanya sebesar 119 triliun rupiah saja.

1. Tiongkok

Menjadi salah satu negara yang maju, siapa sangka Tiongkok ternyata memiliki utang luar negeri paling banyak di antara 120 negara.

Baca Juga: Aturan Covid-19 di Hongaria Resmi Dihapus, PM Viktor Orban: Selamat Tinggal Masker

Tiongkok memiliki utang luar negeri mencapai 301,7 kuadriliun yang merupakan angka sangat fantastis.

Itulah sepuluh negara teratas dengan utang luar negeri paling banya di dunia.***(Agung Supriyono/Ringtimes Banyuwangi)

Editor: Nur Annisa

Sumber: Ringtimes Banyuwangi


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah