China Wajibkan Setiap Keluarga Tibet Kirim Anggotanya Jadi Tentara, Ternyata untuk Tujuan Berkaitan India

- 1 Agustus 2021, 13:20 WIB
China baru-baru ini meminta wajib bagi setiap keluarga Tibet kirim anggota menjadi tentara PLA, ternyata untuk tujuan berkaitan India.
China baru-baru ini meminta wajib bagi setiap keluarga Tibet kirim anggota menjadi tentara PLA, ternyata untuk tujuan berkaitan India. /Pixabay//

PR PANGANDARAN - Setelah kunjungan Presiden China, Xi Jinping ke salah satu wilayah Tibet, kini setiap keluarga Tibet diminta wajib kirim satu anggota untuk menjadi tentara PLA.

Bukan tanpa sebab setiap keluarga Tibet wajib kirim satu anggota untuk menjadi tentara, ini sebagai upaya untuk memperkuat penempatan militer di sepanjang Garis Kontrol Aktual (LAC) dengan India.

Lebih lanjut, proses rekrut tentara yang wajib dilakukan setiap keluarga di Tibet ini pun akan melalui 'ujian kesetiaan' lebih dahulu, demikian kata sumber kepada India Today TV.

Baca Juga: Serial The Crown Season 5 Mulai Syuting, Netflix Goda Penggemar dengan Rilis Gambar Ini

China melakukan segala upaya yang mungkin untuk memperkuat kehadiran mereka di sepanjang Line of Action (LAC), terutama di daerah cuaca ekstrem seperti Ladakh dan Arunachal Pradesh, kata sumber.

"Tentara China telah memulai proyek ini untuk melantik satu anggota masing-masing dari keluarga setia orang Tibet yang akan ditempatkan secara permanen di LAC bersama India," ungkap sumber pemerintah mengatakan kepada India Today TV.

Kemudian, sumber juga mengatakan tentara China merekrut pemuda Tibet menjadi tentara di wilayahnya dan melatih mereka untuk operasi di sepanjang LAC dengan India.

"Kami telah menerima masukan intelijen bahwa tentara China merekrut pemuda Tibet untuk melakukan operasi khusus di sepanjang LAC dengan India dan mereka telah mengadakan latihan rutin untuk mempersiapkan mereka untuk operasi semacam itu," kata sumber.

Baca Juga: Ikatan Cinta 1 Agustus 2021: Elsa Tak Bernyawa Saat Polisi Gebrak Pintu Kamarnya

Adapun para pemuda Tibet yang dilantik menjadi tentara dan masuk ke dalam pasukan Tiongkok dilakukan setelah melalui beberapa ujian kesetiaan, seperti belajar bahasa Tiongkok daratan dan menerima supremasi Partai Komunis Tiongkok (PKT) atas kepercayaan lain, kata sumber-sumber itu.

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: India Today


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x