Dikabarkan Segera Dicerai sang Istri, Ternyata Ini Sederet Skandal Pelecehan Seks yang Menimpa Trump

- 9 November 2020, 08:55 WIB
POTRET Donald Trump dan Melania Trump.*
POTRET Donald Trump dan Melania Trump.* /Dok Pikiran Rakyat/

PR PANGANDARAN – Tersiar kabar jika Donald Trump akan diceraikan oleh istrinya, Melania setelah 15 tahun menikah.

Namun, jika kabar tersebut benar terjadi, perceraian dengan Melania bukan perceraian pertama yang dialami Trump.

Beberapa kali Trump pernah menikah dan bercerai. Selain itu, dia juga pernah terlibat perselingkuhan dan dituduh melakukan pelecehan seksual.

Baca Juga: Shakira 'Berdansa' untuk Kemenangan Biden: Dunia AS Kini Berada di Tangan Beradab dan Penuh Kasih

Ivana merupakan istri pertama Trump di mana mereka menikah pada 1977. Pernikahan mereka dikaruniai dua anak yaitu Donald Jr. Ivanka atau yang bernama asli Ivana Marie dan Eric Trump.

Saat itu, Ivana juga bekerja untuk mengembangkan Organisasi Trump sebagai wakil presiden desain interior.

Namun, mulai 1980 banyak wanita yang mengaku mendapat perlakuan tidak pantas dari Trump. Salah satunya yaitu Jessica Leeds yang mengatakan kepada The New York Times pada 2016 jika dirinya mendapat pelecehan seksual dari Trump saat duduk bersebelahan dalam pesawat.

Baca Juga: Trump Kalah Telak di Pilpres, Ini Rekam Jejak Kekecewaan Warga AS, Termasuk Kematian 236 Ribu Orang

Mendapat tuduhan tersebut, Trump langsung membantah tuduhan Leeds serta tuduhan pelecehan seksual lainnya.

Pernikahan Trump dan Ivana mulai berantakan saat Trump mulai berselingkuh dengan model Marla Maples, yang saat itu mendominasi tabloid pada awal 1990 hingga akhirnya pasangan itu bercerai pada 1991.

Saat diwawancara, Ivana mengatakan jika perceraiannya pernah membuat Ivanka menangis setelah pulang sekolah karena tidak akan menjadi ‘Ivanka Trump’ lagi.

Baca Juga: Semula Ogah Beri Selamat Karena Ini, Raja Salman Akhirnya Akui Kemenangan Biden, Apa yang Terjadi?

Trump dan Maples menikah pada 1993 lalu lahir putri mereka. Akan tetapi, pada 1997 pasangan itu memutuskan untuk bercerai.

Namun, Trump tidak lama sendiri pada 1998 dia bertemu dengan model Melania Knauss dan menikah pada Januari 2005.

Pada Maret 2006, Melania melahirkan putra tunggal mereka yang bernama Barron, tapi pada Juli 2006 Trump terlibat skandal dengan pemain film dewasa Stormy Daniels.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Tentang Suami Kamala Harris, Duda Anak Dua hingga Pengacara Selebriti Media Hiburan

Dugaan perselingkuhan tersebut kembali menjadi sorotan pada awal 2018 dengan pemberitaan bahwa pengacara pribadi Trump, Michael Cohen, telah memfasilitasi pembayaran senilai 130.000 dolar atau sekitar Rp1,8 miliar kepada Daniels, yang mempunya nama asli Stephanie Clifford.

Tak lama setelah itu, Cohen mengaku bersalah atas tindakannya memberikan sumbangan kampanye ilegal pada hari dia memfasilitasi pembayaran pada Daniels.

Model Playboy Karen McDougal juga diduga terlibat perselingkuhan dengan Trump sebelumnya, yaitu pada Juni 2006.

Baca Juga: Langkah Terakhir Donald Trump sebagai Presiden AS: Memberi Pengampunan hingga Menyerahkan Kekuasaan

Pada Februari, The New Yorker menerbitkan penyelidikan atas dugaan perselingkuhan McDougal, yang kabarnya berlanjut selama berbulan-bulan.

American Media, sebuah perusahaan media yang memiliki National Enquirer dan memiliki hubungan dekat dengan Trump, membeli hak eksklusif untuk kisah McDougal, The Wall Street Journal yang dilaporkan pada 2016.

Juru Bicara dari Gedung Putih memberikan klarifikasi jika yang dibahas dalam dokumen tersebut tidak terjadi dan mengatakan jika Trump tidak memiliki hubungan dengan McDougal.

Baca Juga: Biden Janji Bakal Jadi Presiden bagi Pendukung dan Penentangnya, Begini Komentar Para Pemimpin Asia

Selain itu, beberapa wanita lainnya juga mengaku mendapat pelecehan seksual dari Trump seperti Natasha Stoynoff dan Summer Zervos, tapi lagi-lagi Trump membantah semua tuduhan tersebut.***

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: Bussines Insider


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x