Update Covid-19 Garut, Humas Gugus Tugas Yeni Bocorkan Kunci Keberhasilan Cegah Corona

- 28 September 2020, 08:55 WIB
Covid-19
Covid-19 /

Humas Gugus Tugas Percepatan dan Penanganan COVID-19 Garut Yeni Yunita.
Humas Gugus Tugas Percepatan dan Penanganan COVID-19 Garut Yeni Yunita. Antara/HO-Diskominfo Garut

Untuk kasus konfrimasi positif ada 222 kasus, yaitu 1 kasus isolasi mandiri, 75 kasus isolasi RS/perawatan, 136 kasus dinyatakan sembuh, dan 10 kasus meninggal.

Pada Sabtu, 26 September 2020, Tim Sub Devisi Pencegahan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, telah melakukan kegiatan tracking dan tracing pada kontak erat KC-155 dan KC-196 di Kecamatan Tarogong Kidul sebanyak 8 orang, pada kontak erat KC-217 di Kecamatan Limbangan sebanyak 17 orang.

Baca Juga: Masih Jadi Alternatif di Tengah Keterbatasan Masker Medis, Kemenperin Rumuskan SNI Masker Kain

Kemudian pada kontak erat KC-117 dan KC-198 s.d KC-201 di Kecamatan Sukawening sebanyak 18 orang, pada kontak erat KC-215 dan KC-216 di Kecamatan Cilawu sebanyak 16 orang, dan pada kontak erat KC-221 di Kecamatan Cigedug sebanyak 4 orang, dan tengah dilakukan penyelidikan epidemiologi serta pengambilan sampel swab.

Lebih lanjut Yeni menyampaikan, pada komunitas dan risiko individu menurut Tim Komunikasi Komite Penanganan Covid-19 di Indonesia, ada beberapa faktor yang dapat meningkatkan penyebaran Covid-19.

Pertama, kondisi berkerumun dalam suatu tempat. Kedua, orang-orang yang berdekatan dalam jarak 1 – 1,5 meter. Ketiga risiko jika sirkulasi ruangan tidak baik seperti ruangan tertutup. Keempat, durasi atau lamanya waktu berinteraksi dalam suatu kondisi perkantoran atau ruangan yang tertutup.

Baca Juga: Santer Isu Gempa dan Tsunami 20 Meter di Pulau Jawa, BMKG Imbau Masyarakat untuk Tidak Panik

"Oleh karena itu, kami mohon kepada warga masyarakat untuk menghindari kerumunan dan tidak melakukan kontak fisik, selalu menjaga jarak, dan menghindari berada di ruangan tertutup dalam waktu yang lama," ujar Yeni.

Tidak lupa Yeni sampaikan, bahwa kunci keberhasilan untuk mencegah Covid-19 adalah selalu disiplin mematuhi protokol kesehatan 3 M dengan ketat.

Halaman:

Editor: Suci Nurzannah Efendi

Sumber: Pemkab Garut


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x