Tahap 1 Nyaris Tak Temui Hambatan, Pangandaran Jadi Terbaik Kedua dalam Penyaluran Bansos Covid-19

- 17 Juni 2020, 20:46 WIB
Pendistribusian paket bantuan sosial (Bansos) di gedung Sangkuriang Gor Koni Jalan Sangkuriang RT05/RW 12 Kelurahan Padasuka, Kecamatan Cimahi Tengah, Kota Cimahi, Kamis (28/5/2020)
Pendistribusian paket bantuan sosial (Bansos) di gedung Sangkuriang Gor Koni Jalan Sangkuriang RT05/RW 12 Kelurahan Padasuka, Kecamatan Cimahi Tengah, Kota Cimahi, Kamis (28/5/2020) //Dok Polres Cimahi.

PR PANGANDARAN - Pangandaran menjadi kabupaten terbaik kedua di Jawa Barat yang berhasil menyalurkan Bantuan Sosial (Bansos) kepada warga terdampak Covid-19.

Hal itu dibenarkan Kepala Dinas Sosial Provinsi Jawa Barat, Dodo Suhendar.

Ia mengungkap bahwa tahap pertama penyaluran Bansos di Pangandaran sudah selesai.

"Alhamdulillah Pangandaran merupakan kabupaten terbaik kedua setelah Kab. Sumedang dalam penyaluran jaring pengaman sosial bagi yang terdampak Covid-19 Jawa Barat, Apalagi Pangandaran merupakan daerah baru," ujar Dodo saat ditemui di kantor Bupati Pangandaran di Parigi, seperti dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com dari Kabar Priangan.

Baca Juga: Ribuan Telur Busuk Bantuan Gubernur Jabar Ditemukan, Uu: Kasihan, Seharusnya Bansos Masuk Tahap 3

Selain itu, Dodo berharap untuk tahap dua Bansos dari Pemprov dapat dikawal dengan baik, agar Pangandaran bisa menjadi peringkat pertama di Jawa Barat.

Sementara itu, kedatangan Dodo bersama jajaran Satgas Covid-19 Pemprov Jabar ke Pangandaran dalam rangka monitoring evaluasi dan pencegahan kasus baru.

"Ternyata kasusnya berasal dari luar pemudik dan segera ditindaklanjuti," ujarnya.

Baca Juga: Tuhan akan Segera Musnahkan Dunia, Kalender Suku Maya: Kiamat Terjadi Minggu, 21 Juni 2020

Adapun perihal temuan telur busuk dalam Bantuan Gubernur untuk warga terdampak Covid-19 tengah diatasi pemerintah dengan cepat dan sigap.

Halaman:

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: Kabar Priangan


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x