Viral Pelecehan Seksual Dokter Rapid Test di Bandara Soetta, Korban Belum Laporan 'Sibuk Bekerja'

21 September 2020, 13:18 WIB
Ilustrasi pelecehan seksual di Bandara Soekarno-Hatta /

PR PANGANDARAN – Pandemi corona yang sedang melanda dunia seperti saat ini membuat pemeriksaan kesehatan begitu penting. Utamanya tes rapid, swab dan PCR (Polymerase Chain Reaction).

Dalam situasi demikian, baru-baru ini netizen digemparkan oleh sebuah thread cuitan dari akun Twitter @listongs bertajuk “Pemerasan dan Pelecehan Seksual oleh Dokter Rapid Test di Bandara Soekarno Hatta, Terminal 3” yang dibagikan pada Jumat, 18 September 2020 lalu.

Pemilik akun yang berinisial LHI yang merupakan seorang perempuan tersebut mengungkapkan bahwa pada Minggu, 13 September 2020 ia hendak terbang dari Bandara Soekarno Hatta menuju Nias, Sumatera Utara pada keberangkatan pukul 06.00 WIB.

Baca Juga: Covid-19 Semakin Mengkhawatirkan, Bupati Sumedang: Tunda Perjalanan Daerah Tetangga dan Zona Merah!

Ia kemudian melakukan tes rapid di tempat resmi yang disediakan pihak bandara dan mengalami pemerasan dan pelecehan seksual oleh dokter di sana.

Menanggapi kegaduhan itu di media sosial, Polda Metro Jaya mengaku hingga saat ini belum menerima laporan.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Komber Pol Yusri Yunus menyebut, LHI belum membuat laporan karena sibuk bekerja. Diketahui yang bersangkutan saat ini berada di Bali.

Baca Juga: Penting! Berikut Cara Atasi Iritasi Kulit Wajah, Salah Satunya Gunakan Produk Skincare yang Gentle

“Yang bersangkutan (LHI) berada di Bali. Kita sudah hubungi minta suruh datang ke sini, tidak bisa alasannya masih kerja,” ungkap Kombes Yusri di Polda Metro Jaya, Jakarta, seperti dikutip dari PMJ News pada Minggu, 20 September 2020.

Menindaklanjuti dugaan kasus pemerasan dan pelecehan ini, lanjut Yusri, pihak petugas Bandara Soekarno Hatta akan menemui LHI untuk dimintai keterangannya.

“Petugas Polres Bandara (Soekarno-Hatta) akan berangkat ke Bali untuk langsung menjemput,” sambungnya.

Baca Juga: Iritasi Kulit Wajah Ganggu Penampilan? Jangan Salah, Kenali Dulu Penyebabnya Berikut Ini

Pihak kepolisian Polres Bandara Soekarno Hatta lalu bergerak cepat menuju Bali dan menjemput LHI.

“Ya benar (polisi dari Polres Bandara Soetta) sudah terbang ke Bali,” kata Kasat Reskrim Polres Bandara Soekarno Hatta, Kompol Alexander Yurikho saat dikonfirmasi wartawan pada Senin 21 September 2020.

Kompol Alex juga mengatakan bahwa keberangkatan pihak penyidik menuju Bali bertujuan untuk menemui korban.

Baca Juga: Lahirkan Bibit Unggul dalam Acara MTQ di Kepri, Wamenag: Jaga dan Rawat Keberagaman

Pihaknya hendak menjemput bola terkait kasus yang pemerasan dan pelecehan yang diduga telah dialaminya.

“Penyelidik Satuan Reskrim Polresta Bandara Soetta jemput bola untuk melakukan pemeriksaan terhadap masyarakat yang diduga mengalami atau menjadi Korban dugaan tindak pidana di Bali,” pungkas Kompol Alex.***

Editor: Suci Nurzannah Efendi

Sumber: PMJ News

Tags

Terkini

Terpopuler