Berniat Mencegah Korupsi, Menag Yaqut Cholil Minta Diawasi KPK

- 4 Maret 2021, 06:15 WIB
Menag Yaqut Cholil Qoumas ucapkan Selamat Tahun Baru Imlek 2021.
Menag Yaqut Cholil Qoumas ucapkan Selamat Tahun Baru Imlek 2021. /Instagram.com/@gusyaqut


PR PANGANDARAN - Yaqut Cholil Qoumas yang menjabat sebagai Menteri Agama (Menag), mendatangi Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk meminta diawasi karena berniat mencegah korupsi di lingkungan kementeriannya.

Menag Yaqut Cholil Qoumas yang biasa disapa Gus Yaqut ini berharap KPK ikut memantau kinerja Kementerian Agama agar terhindar dari korupsi.

Menag Yaqut Cholil Qoumas diketahui hadir bersama jajarannya, yaitu inspektur jenderal, sekretaris jenderal, direktur jenderal pendidikan Islam, direktur jenderal penyelenggaraan haji dan umrah, serta staf khusus di Kemenag.

"Mau diskusi dengan pimpinan," ucap Yaqut Cholil, seperti dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com dari PMJ News, Rabu, 3 Maret 2021.  

Baca Juga: Diselingkuhi hingga Berakhir Cerai, Ririe Fairus: Stop Menghujat Ayus dan Nissa Sabyan

Dari pihak KPK, Plt Juru Bicara KPK Bidang Pencegahan Ipi Maryati Kuding menyampaikan, pimpinan KPK menerima audiensi Gus Yaqut untuk membahas program pencegahan korupsi di lingkungan Kemenag.

Kunjungan Menag Yaqut Cholil diterima Ketua KPK Firli Bahuri didampingi Wakil Ketua Alexander Marwata, Nurul Ghufron, dan Nawawi Pomolango beserta jajaran di Kedeputian Pencegahan dan Monitoring.

"KPK menerima audiensi Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas beserta jajaran terkait upaya pencegahan korupsi," ungkap Ipi Maryati Kuding.

Baca Juga: Dibayar hingga Ratusan Juta, Babang Tamvan Andika Kangen Band Bongkar Upah Pacaran Settingan

Dalam pertemuan tersebut, kata Ipi Maryati, Gus Yaqut menyampaikan harapannya mendapatkan supervisi dari KPK.

Yaqut Cholil ingin diawasi sebagai upaya untuk mengurangi potensi fraud dan penyimpangan di lingkungan Kemenag.

"Berdasarkan catatan KPK, kasus korupsi yang paling banyak terjadi adalah pengadaan barang dan jasa. Modus lainnya terkait jual beli jabatan di lingkungan Kemenag," pungkas Ipi Maryati.***

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x