HUT Kemerdekaan RI ke 77, Lirik Lagu Kebangsaan Indonesia Raya Versi 3 Stanza Ciptaan Wage Rudolf Supratman

- 15 Agustus 2022, 21:30 WIB
Lirik Lagu Indonesia Raya - HUT Kemerdekaan RI ke 77.
Lirik Lagu Indonesia Raya - HUT Kemerdekaan RI ke 77. /Dio Hasbi Saniskoro/Pexels


PANGANDARAN TALK - Berikut Lirik lagu kebangsaan Indonesia raya versi 3 Stanza ciptaan Wage Rudolf Supratman.

Lagu kebangsaan Indonesia Raya selalu berkumandang tidak hanya ketika upacara bendera atau peringatan HUT Kemerdekaan RI, melainkan di setiap kegiatan resmi apapun mulai tingkat paling daerah hingga skala pusat.

Lagu ciptaan Wage Rudolf Supratman tersebut sebenarnya memiliki tiga stanza, yang pertama kali dibawakan melalui gesekan biolanya dalam Kongres Pemuda II pada tanggal 28 Oktober 1928 atau dikenal sebagai cikal bakal Hari Sumpah Pemuda.

Baca Juga: Inilah Susunan Upacara Peringatan Hari Kemerdekaan 17 Agustus Sesuai PP Nomor 39 Tahun 2018

Selama ini masyarakat Indonesia mungkin hanya mengenal lagu Indonesia Raya dengan stanza satu.

Lagu ciptaan Wage Rudolf Supratman tersebut sebenarnya memiliki tiga stanza, yang pertama kali dibawakan melalui gesekan biolanya dalam Kongres Pemuda II pada tanggal 28 Oktober 1928 atau dikenal sebagai cikal bakal Hari Sumpah Pemuda.

Adapun lirik lagu Indonesia Raya tiga stanza tersebut adalah sebagai berikut:

Baca Juga: GRATIS! 25 Link Twibbon HUT RI ke-77, Bagikan Bingkai Kemerdekaan Indonesia 17 Agustus 2022 di WA, FB dan IG

Stanza I

Indonesia tanah airku
Tanah tumpah darahku
Di sanalah aku berdiri
Jadi pandu ibuku.

Indonesia kebangsaanku
Bangsa dan tanah airku
Marilah kita berseru
Indonesia bersatu.

Hiduplah tanahku
Hiduplah negriku
Bangsaku, Rakyatku, semuanya
Bangunlah jiwanya
Bangunlah badannya
Untuk Indonesia Raya.

Stanza II

Indonesia, tanah yang mulia
Tanah kita yang kaya
Di sanalah aku berdiri
Untuk s'lama-lamanya.

Indonesia, tanah pusaka
Pusaka kita semuanya
Marilah kita mendoa
Indonesia bahagia.

Suburlah tanahnya
Suburlah jiwanya
Bangsanya
Rakyatnya, semuany
Sadarlah hatinya
Sadarlah budinya,
Untuk Indonesia Raya.

Stanza III

Indonesia, tanah yang suc
Tanah kita yang sakti
Di sanalah aku berdiri
N'jaga ibu sejati.

Indonesia, tanah berseri
Tanah yang aku sayangi
Marilah kita berjanji
Indonesia abadi.

S'lamatlah rakyatnya
S'lamatlah putrany
Pulaunya, lautnya, semuany
Majulah Neg'rinya
Majulah pandunya,
Untuk Indonesia Raya.

Refrain

Indonesia Raya
Merdeka, merdeka
Tanahku, negriku yang kucinta!

Indonesia Raya
Merdeka, merdeka
Hiduplah Indonesia Raya

Baca Juga: Lirik Lagu 'Kebyar Kebyar' Karya Gombloh, Cocok Buat Lomba Nyanyi 17 Agustusan HUT ke 77 Kemerdekaan RI

Itulah lirik lagu nasional Indonesia Raya versi 3 stanza ciptaan Wage Rudolf Supratman.***

 

Editor: Dian Aisyah


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x