Berikut Daftar Harta Kekayaan Presiden Jokowi, dari Aset Bergerak hingga Total Hutang

- 20 Juli 2020, 19:45 WIB
Presiden Jokowi.
Presiden Jokowi. /Dok. Instagram Presiden Jokowi//Dok. Instagram Presiden Jokowi

PR PANGANDARAN - Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo sempat menjabat menjadi Wali Kota Solo sebelum menginjakan kaki di Istana Negara.

Memiliki tiga orang anak dan hidup sebagai pengusaha mebel di Solo tak membuat Jokowi muda patah semangat. Sejak bergabung dengan PDIP Jokowi mulai menapaki puncak karir politiknya.

Kini, sosok pengusaha asal Solo yang menjadi orang nomor satu di Indonesia nyaris menjabat dua periode di Istana Negara.

Baca Juga: Kekayaan Megawati Soekarnoputri Tembus Ratusan Miliar, Gaji Selangit dari BPIP Faktor Pendukungnya

Berprofesi sebagai pejabat negara, Jokowi harus bersedia melaporkan daftara kekayaanya untuk menjadi konsumsi publik.

Seperti diberitakan seputartangsel.pikiran-rakyat.com dari situs resmi KPK, Presiden Jokowi selaku Wajib Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) tertib melakukan pelaporan.

Terakhir kali, Jokowi melaporkan kekayaannya pada 29 Februari 2020.

Baca Juga: Negara Kocar-kacir Lakukan Pengejaran, Djoko Tjantra Justru 'Santuy' Swafoto di Bandara

Di dalam laporan itu, Jokowi tercatat memiliki harta sebesar Rp54 miliar atau lebih tepatnya Rp54.718.200.893.

Kekayaan Jokowi didominasi oleh properti. Tercantum dalam laporan, kepemilikan atas tanah dan bangunan senilai Rp45.643.588.000.

Halaman:

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: Seputar Tangsel


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x