Puan Maharani Didesak Minta Maaf ke Warga Minangkabau, KNPI: tak Elok Jika Persoalan ini Didiamkan

- 8 September 2020, 15:48 WIB
Puan Maharani.*
Puan Maharani.* /

PR PANGANDARAN - Pernyataan Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI Perjuangan, Puan Maharani yang berharap agar Sumatera Barat (Sumbar) menjadi provinsi yang memang mendukung negara Pancasila dinilai keliru. Puan pun harus meminta maaf.

Ketua Umum DPP Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI), Haris Pertama mengatakan, tidak elok jika persoalan ini didiamkan dan menjadi bola liar konsumsi politik, apalagi ini musim Pilkada.

Dilansir PikiranRakyat-Pangandaran.com dari situs RRI, Haris menilai bahwa kedua belah pihak baik itu masyakat Minang dan Puan haruslah berlapang dada.

Baca Juga: Kronologi Lengkap Kasus Isabella Guzman, Bunuh Ibu dengan Tikaman 151 Kali Hingga Dinyatakan Bebas

"Yang lebih penting Mba Puan meminta maaf atas kesalahpahaman ini" imbaunya dalam keterangan pers yang diterima rri.co.id, Selasa (8 September 2020).

Dia mengaku yakin warga Minang bakalan memaafkan jika Puan bersedia meminta maaf. Sebab jika masalah tersebut didiamkan, nantinya akan ditafsir secara politis yang dapat mengakibatkan konflik. 

"Karena itu saya meminta sebagai Warga Minangkabau, masalah ini untuk segera dituntaskan melalui etika dan adab yang bersandar pada syariah, tidak perlu ada pembelaan berlebihan," imbuhnya.

Baca Juga: Seseorang Berstatus Tersangka Maju Pilkada 2020, Bahkan Didukung 5 Partai Sekaligus?

Kemudian Haris juga menekankan untuk menjaga kerukanan bangsa agar tidak terpecah belah.

Halaman:

Editor: Evi Sapitri

Sumber: RRI


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x