Hoaks atau Fakta: Jokowi Dikabarkan Mundur dari Jabatan Presiden untuk Wujudkan Harapan Rakyat

- 18 Juni 2020, 08:39 WIB
Presiden Jokowi.*
Presiden Jokowi.* /Dok. Setkab

Dalam momen wawancara itu, Jokowi tidak melontarkan wacana pengunduran dirinya, ia hanya menjawab semua isu terkait pandemi Covid-19.

Baca Juga: Ribuan Telur Busuk Bantuan Gubernur Jabar Ditemukan, Uu: Kasihan, Seharusnya Bansos Masuk Tahap 3

Selain itu, tidak ada satupun media yang mengabarkan terkait wacana pengunduran diri Jokowi, usai acara wawancara itu selesai.

Sebagaimana diketahui, Presiden Joko Widodo kini tengah merancang skenario New Normal atau Adaptasi Kebiasaan Baru guna mengembalikan ekonomi Indonesia seperti sedia kala.

Sehingga rakyat tidak terus-menerus mengalami himpitan ekonomi di tengah pandemi Covid-19.

Baca Juga: Tuhan akan Segera Musnahkan Dunia, Kalender Suku Maya: Kiamat Terjadi Minggu, 21 Juni 2020

Lebih lanjut, tidak hanya sektor ekonomi yang akan kembali pulih, rencana pembukaan kembali sekolah pun kini tengah diujicobakan pemerintah dengan beberapa tahap.

Harapanya, semua dapat kembali normal dan angka infeksi virus corona tidak meningkat secara signifikan dalam setiap harinnya.***\

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Akun Facebook Edy Bungsu Bungsu atau @edy.devi.33 mengunggah screenshot atau tangkapan layar yang berisi gambar Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan tulisan “Kalian setuju kalau saya MUNDUR ?,” pada Minggu (7/6). . Pada unggahan tersebut, akun Facebook Edy Bungsu Bungsu juga menambahkan narasi yang berbunyi, “Yang Setuju Comenn ???????????? “. . Setelah menelusuri melalui mesin pencari, diketahui unggahan akun Facebook Edy Bungsu Bungsu adalah salah atau keliru. . Tangkapan layar yang diunggah akun Facebook Edy Bungsu Bungsu, aslinya berasal dari video interview Presenter Mata Najwa yakni Najwa Sihab dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Selasa, 21 April 2020 lalu. Setidaknya terdapat tujuh (7) bagian dengan tema pembahasan seputar virus Corona atau Covid-19 pada wawancara tersebut. . Dalam interview Najwa dengan Presiden Jokowi itu, tidak ada pernyataan dari Presiden Jokowi yang mengatakan tulisan “Kalian setuju kalau saya MUNDUR ?” seperti yang diklaim akun Facebook Edy Bungsu Bungsu. . Dengan begitu, unggahan akun Facebook Edy Bungsu Bungsu dalam kategori First Draft dapat disebut sebagai Misleading Content atau Konten yang Menyesatkan. . Referensi: narasi.tv Youtube.com tribunnews.com #hoax #hoaks #hoaxcrisiscenter #HCCJawaBarat #HCCJabar #Mafindo #turnbackhoax #jawabarat #jabar #cekfakta #literasi

Sebuah kiriman dibagikan oleh Hoax Crisis Center Jawa Barat (@hccjawabarat) pada

Halaman:

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: Hoax Crisis Center Jabar


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x