Tampil Lansing dengan Diet! Berikut Perbedaan Pola Makan Vegen dan Vegetarian yang Wajib Dicoba

5 November 2020, 14:37 WIB
ILUSTRASI Vegan /PIXABAY/

PR PANGANDARAN – Manusia membutuhkan makanan untuk dapat bertahan hidup. Sumber makanan yang diperoleh pun beragam. Mulai dari sumber nabati dan hewani.

Kedua sumber nutrisi ini diperlukan tubuh untuk dijadikan generator sumber energi. Energi yang dihasilkan menjadi modal manusia untuk melakukan aktivitasnya.

Dalam menentukan nutrisi dan pemilihan sumber makanan yang akan diserap tubuh, manusia memiliki ragam referensi.

Baca Juga: Hina Islam Lewat Kartun Nabi Muhammad saw, Al-Qaeda Ancam 'Bunuh' Macron: Boikot Saja Tak Cukup!

Ragam referensi ini bergantung dengan nilai, keyakinan serta aturan yang dipercaya oleh masing-masing individu.

Salah satu contohnya adalah bagi kaum muslimin tidak mengonsumsi sumber makanan dari hewan babi. Hal ini erat kaitannya dengan keyakinan di dalam kitab suci umat muslim, Al-quran bahwa babi adalah hewan yang haram dikonsumsi.

Kemudian bagi umat Hindu, sapi adalah hewan yang dianggap punya kedudukan mulia. Sehingga umat Hindu tidak menyantap sapi sebagai sumber energi.

Baca Juga: Pasca Pilpres AS 'Skenario Kiamat' yang Ditakutkan Mulai Terjadi, Trump Disebut Tolak Akui Kekalahan

Ada pula ragam referensi lain terkait pemilihan sumber nutrisi, seperti alasan kesehatan. Pada penderita penyakit maag tidak disarankan mengonsumsi buah jeruk, nanas atau buah-buahan lain yang mengandung kadar asam tinggi.

Selain karena referensi di atas, ada pula orang-orang yang secara sengaja memilih gaya hidup tertentu berkaitan dengan pemilihan sumber nutrisi.

Dua di antaranya adalah vegetarian dan vegan. Sebenarnya apa itu vegetarian?

Baca Juga: Dari Gen hingga Perubahan Fisik, Simak Apa Saja Penyebab hingga Gejala Hipertensi

PikiranRakyat-Pangandaran.com dikutip dari jurnal  yang berjudul “Produksi Pie Susu Kedelai Untuk Makanan Selingan Vegetarian” mengungkapkan bahwa yang dimaksud dengan vegetarian adalah tindakan tidak mengonsumsi protein hewani seperti daging ayam, daging sapi, dan seafood.

Lebih lanjut dijelaskan pula melalui jurnal yang diterbitkan oleh Binus University mengungkapkan bahwa vegetarian tidak mengonsumsi makanan yang berasal dari mahluk hidup seperti daging dan unggas, namun masih mungkin mengonsumsi makanan laut atau produk olahan hewan seperti telur,susu maupun keju.

Sementara istilah vegan pertama kali digunakan sejak tanggal 30 September 1847. Istilah ini diperkenalkan oleh Joseph Brotherton di Northwood Villa, Kent, Inggris.

Baca Juga: Kecam Pernyataan Macron, Ormas GPI Borong Produk Prancis di Minimarket Lalu Membakarnya

Kata vegan diambil dari bahasa Latin vegetus yang berarti keseluruhan,sehat,segar,hidup. Dapat diartikan sebagai manusia yang seluruh hidupnya hanya mengonsumsi sayur-sayuran, tanpa kacang, buah dan biji-bijian.

Sebelum 1847, mereka yang tidak memakan daging dikenal sebagai ‘Pythagorean’.

Untuk lebih memudahkan dalam membedakannya,berikut contoh makanan vegetarian vs vegan:

Baca Juga: Viral! Acara TV Tiongkok Gambarkan Sosok Nabi Muhammad, Produk Tiongkok Terancam Diboikot?

Contoh makanan bagi vegetarian: buah, sayur, susu, yogurt, keju, dan mentega.

Contoh makanan  bagi vegan: sayuran, buah dan tidak mengonsumsi susu, yogurt,keju,mentega maupun olahan hewan lainnya.

Tertarik menjadi salah satunya?.***

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Tags

Terkini

Terpopuler