6 Manfaat Kacang Almond untuk Kesehatan, Salah Satunya Bagus untuk Usus

- 28 Juli 2021, 15:35 WIB
6 Manfaat kacang almond untuk kesehatan, seperti kesehatan usus.
6 Manfaat kacang almond untuk kesehatan, seperti kesehatan usus. /Pixabay/HVesna. /

PR PANGANDARAN - Manfaat kacang almond sudah tidak diragukan lagi, kacang super bergizi ini hanya perlu cara kreatif untuk memasak dan menambahkannya ke makanan.

Salah satu manfaat kacang almond yakni untuk membangkitkan tenaga, dalam mengonsumsinya bisa secara utuh, dicincang, diiris, atau pun digiling jadi bahan makanan.

Manfaat kacang almond memberikan kepuasan bagi penikmatnya sebab memiliki kebaikan kandungan untuk kesehatan.

Baca Juga: Spoiler Ikatan Cinta 28 Juli 2021: Berubah Mencintai Nino, Catherine Bongkar Busuknya Elsa

Dilansir dari Health pada Rabu, 28 Juli 2021, bahwa ada enam manfaat kacang almond yang sangat berguna bagi kesehatan tubuh diantaranya sebagai berikut:

1. Kacang Almond Kaya akan Nutrisi

Pada satu ons kacang almond atau seperempat cangkir atau 23 kacang utuh memiliki kandungan lemak sehat, 6 gram protein nabati, 4 gram serat pengisi (13% dari minimum harian).

Baca Juga: Lirik Lagu Everest - AKMU (With Sam Kim) dan Terjemahan Bahasa Indonesia

Selain itu, setengah dari target harian untuk vitamin E, 20% untuk magnesium bersama dengan vitamin B dan sejumlah kecil kalsium, zat besi, serta kalium.

Kandungan vitamin E pada kacang almond bertindak sebagai antioksidan yang berguna untuk melindungi sel dari kerusakan yang dapat menyebabkan penuaan dini.

Serta kandungan tersebut juga mendukung kekebalan, mengurangi peradangan, membantu melebarkan pembuluh darah untuk meningkatkan aliran darah, dan terkait dengan perlindungan terhadap kondisi neurodegeneratif termasuk Alzheimer.

Baca Juga: Buat Konten, Wanita Tiongkok Ini Tewas di Crane Setinggi Hampir 50 Meter, Begini Kisahnya

Sedangkan kandungan Magnesium berperan untuk kesehatan otak, mengonyrol suasana hati dan tidur, serta pengaturan gula darah dan tekanan darah.

2. Memiliki Kandungan Antioksidan

Antioksidan pada almond sebagian besar terletak pada lapisan kulit cokelatnya, dan menjadi sumber penting kandungan tersebut.

Baca Juga: Hari Ini 28 Juli 2021, Raffi Ahmad Ungkap Sosok yang ‘Diperjuangkan’ Bersama Tyas Mirasih hingga Gading Marten

Menurut penelitian menemukan bahwa pada pria dan wanita yang mengonsumsi 2,5 ons almond setiap hari, tingkat biomarker darah untuk stres oksidatif menurun sebanyak 27% dalam satu bulan.

Stres oksidatif merupakan ketidakseimbangan antara produksi radikal bebas yang merusak sel dan kemampuan tubuh untuk melawan efek berbahaya.

Para ilmuwan percaya bahwa kandungan antioksidan pada almond sangat memiliki dampak untuk melindungi kesehatan tubuh.

Baca Juga: Korea Selatan dan Korea Utara Pulihkan Hubungan di Tengah Kebuntuan Diplomatik dengan AS

3. Almond Membantu untuk Kesehatan Usus

Mengonsumsi almond mentah maupun panggang sangat berguna untuk prebiotik yang menguntungkan bakteri baik di usus sehingga imun lebih kuat dan terhindar dari peradangan.

Dalam sebuah penelitian baru-baru ini, mahasiswa secara acak diberikan tugas untuk mengemil almond atau biskuit graham.

Setelah delapan minggu, para peneliti mengamati bahwa pemakan almond mengalami telah perubahan penting dalam susunan mikrobioma usus mereka, termasuk penurunan bakteri patogen.

Baca Juga: Trailer Ikatan Cinta 28 Juli 2021: Kasihan pada Elsa, Akhirnya Nino Lindungi Istrinya

Selain itu hal positif lainnya mempengaruhi pada berat badan, fungsi insulin, regulasi kolesterol, serta anti inflamasi.

4. Menjaga Kesehatan Jatung

Kacang almond dapat meningkatkan kolesterol baik HDL, sekaligus menurunkan kadar LDL "buruk". Serta mengurangi tekanan darah dan meningkatkan fungsi pembuluh darah.

Baca Juga: Arab Saudi Melarang Perjalanan 3 Tahun bagi Negara yang Masuk 'Daftar Merah', Salah Satunya Indonesia

Dengan begitu, mengonsumsi almond dapat membantu pembuluh darah menjadi rileks serta mengurangi kekakuan arteri, sehingga kesehatan jantung lebih terjaga.

5. Membatu Mengontrol Berat Badan

Perlu diketahui dengan mengonsumsi kacang almond dapat membantu mengurangi indeks massa tubuh, serta mengurangi ukuran pinggang.

Selain itu, dengan kombinasi lemak sehat, protein nabati serta serat, sehingga almond dapat meningkatkan rasa kenyang dan menghilangkan rasa lapar.

Baca Juga: Batasi Konsumsi Gula, Simak 7 Makanan Sehat yang Bagus Selama Isolasi Mandiri

6. Menjaga Kesehatan Kulit

Kandungan lemak baik pada kacang almond memiliki manfaat untuk kesehatan kulit serta menjaga keremajaan kulit sehingga terhindar dari penuaan kulit.

Agar bisa mendapatkan manfaat kacang almond untuk memelihara kesehatan tubuh, Anda bisa mengonsumsi kacang almond setiap saat, bisa secara langsung atau dicampur dengan makanan lain.***

Editor: Imas Solihah

Sumber: Health


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah