‘Dunia Kembali Normal’, Bill Gates Prediksi Pandemi Covid-19 ‘Hilang’ di Pertengahan Tahun 2021

18 Februari 2021, 07:45 WIB
Pendiri Microsoft Bill Gates prediksi pandemi Covid-19 mereda di pertengahan 2021. //Instagram.com/@thisisbillgates

PR PANGANDARAN – Pendiri Microsoft Bill Gates telah menyumbangkan puluhan juta dolar untuk melawan pandemi Covid-19 melalui yayasan Gates Foundation.

Tak hanya itu, Bill Gates juga memprediksi jika dunia akan normal pada musim panas di tahun 2021 karena adanya vaksinasi secara massal.

Alasan Bill Gates optimis dunia mulai kembali normal pada musim panas di tahun 2021 karena adanya sains yang dapat membawa perubahan lebih baik pada dunia.

Baca Juga: Dengar Fakta Soal Motif Tersangka Mutilasi dari Dokter Forensik, Denny Darko Syok: Saking Cintanya

Bill Gates mengatakan dunia tidak hanya memiliki tiga vaksin yang bekerja dengan sangat baik yaitu Pfizer, Moderna dan AstraZeneca tapi juga memiliki banyak vaksin yang sedang dikembangkan.

Gates Foundation telah membantu mendanai pembuatan vaksin agar dunia kembali cepat pulih dengan adanya vaksinasi massal.

Keefektifan vaksin bukan satu-satunya alasan Bill Gates yakin pandemi Covid-19 mereda di musim panas tapi adanya kerja sama untuk memastikan 5-10 miliar dosis diproduksi.

Baca Juga: Genap 17 Tahun Hari Ini, Intip Fakta Menarik So Junghwan TREASURE si 'Kepo Berjiwa Bebas' Pecinta Donat

Adanya kesepakatan untuk memproduksi dosis vaksin dalam jumlah banyak berarti akan lebih banyak orang yang dapat divaksin lebih cepat.

“Ini mirip dengan Perang Dunia II, AS meningkatkan kapasitas manufakturnya dengan mengubah pabrik mobil menjadi pabrik tangki dan truk,” ucap Bill Gates dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com dari Metro, Kamis 18 Januari 2021.

Namun, rintangan untuk mendistribusikan dan membuat semua orang mau divaksin perlu diatasi dengan baik.

Baca Juga: Cek Fakta: Gibran Disebut Gagal Dilantik Jadi Wali Kota Solo karena Terbukti Korupsi Bansos, Ini Faktanya

Bill Gates juga mengakui bahaya teori konspirasi yang melibatkan dirinya dan Melinda yang terus menyerukan vaksinasi.

“Karena kami ingin menyelamatkan banyak nyawa dan memastikan semua anak memiliki kesempatan untuk tumbuh menjadi dewasa,” ungkap Bill Gates.

Adanya pengobatan sekunder, seperti Dexamethasone untuk pasien yang sakit parah dan antibodi monoklonal akan membantu meredam penyebaran Covid-19 menurut Bill Gates.

Baca Juga: Viral! Ramai-ramai Segera Bercerai, Pasangan di Tiongkok Cemas dengan Aturan Perceraian Baru

“Kerja sama global adalah salah satu alasan mengapa saya optimis dan tidak hanya janji untuk mengendalikan pandemi. Saya yakin dunia juga memiliki kesempatan untuk mengambil langkah konkret pada salah satu tantangan besar lainnya di zaman kita yaitu perubahan iklim,” pungkas Bill Gates.***

Editor: Mela Puspita

Sumber: Metro

Tags

Terkini

Terpopuler