Mutasi Baru 'Delta Plus' Covid-19 yang Muncul di Inggris Jadi Perhatian Serius bagi India

- 23 Juni 2021, 15:15 WIB
Ilustrasi Varian Covid-19 baru Delta Plus ditemukan di Inggris dan menjadi perhatian serius bagi India.
Ilustrasi Varian Covid-19 baru Delta Plus ditemukan di Inggris dan menjadi perhatian serius bagi India. /Pixabay/ Geralt

PR PANGANDARAN - India telah menyatakan jenis varian baru Covid-19 'Delta Plus' sebagai varian yang mengkhawatirkan.

Delta Plus telah ditemukan di sepuluh negara termasuk Inggris setelah pertama kali ditemukan pada bulan April.

Varian ini juga dikenal sebagai AY.1 dikhawatirkan lebih menular daripada Delta asli, yang baru-baru ini meningkatkan jumlan infeksi di Inggris.

Baca Juga: Mengerikan, Wanita di Singapura Dipenjara Selama 30 Tahun Setelah Pembantunya Disiksa dan Dibunuh

Varian yang dinamakan Delta 60% lebih menular daripada varian Alpha yang muncul di Kent pada Desember tahun lalu.

Varian baru Delta Plus telah terdeteksi pada 22 sampel dari enam distrik di tiga negara bagian di India yaitu Maharashtra, Kerala dan Madhya Pradesh.

Enam belas di antaranya berada di Maharashtra, salah satu daerah yang paling parah dilanda pandemi Covid-19.

Baca Juga: Rekaman CCTV beredar, Anak Nindy Ayunda Dianiaya Mantan ART yang Sebelumnya Ngaku Disiksa dan Disekap

Pejabat di Maharashtra sedang menyelidiki dan akan memeriksa riwayat perjalanan pasien dan melihat apakah mereka divaksinasi atau tidak.

Halaman:

Editor: Imas Solihah

Sumber: Metro


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x