Satpam di Singapura Kena Denda Usai Sengaja Semprotkan Hand Sanitizer ke Botol Minum Rekan Kerja

- 23 September 2021, 15:50 WIB
Ilustrasi hand sanitizer dan masker.
Ilustrasi hand sanitizer dan masker. /Pixabay

PR PANGANDARAN - Tidak senang dengan seorang rekan kerja karena suka bergosip, seorang penjaga keamanan atau satpam di Singapura sengaja semprotkan hand sanitizer ke dalam botol minum rekan kerjanya di kondominium.

Ketika korban (54) tersebut meminum air dari botol minum miliknya, dia merasakan rasa yang sangat kuat dari hand sanitizer itu dan kemudian memuntahkannya.

Tak hanya itu, akibat ulah satpam yang merupakan rekan kerja sendiri, korban juga merasakan sakit di tenggorokan akibat meminum air berisi hand sanitizer itu.

Baca Juga: Ikatan Cinta Malam Ini: Aldebaran Lempar Jimi dengan Bangkai Ikan yang Ia Taruh

Dilip Kumar Gobind, 49 tahun, didenda S$4.500 (sekitar 47 juta rupiah) pada Kamis 23 September 2021, untuk sebuah tindakan gegabah yang dapat menyebabkan luka pada seseorang.

Pengadilan mendengar bahwa keduanya bekerja di sebuah kondominium di bagian timur Singapura.

Dikutip Pikiran-Rakyat-Pangandaran.com dari Channel News Asia, saat shift malam pada 13 April tahun lalu, Dilip memutuskan untuk mengerjai korban.

Baca Juga: Kepala Eksekutif Moderna, Stephane Bancel: Pandemi Covid 19 Akan Berakhir Dalam Setahun Ini Jika Vaksin...

Dia tahu dia punya botol air minum juga dirumahnya, jadi dia mengambilnya dan menyemprotkan setidaknya dua kali semprotan hand sanitizer ke dalam botol korban yang setengah terisi air.

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: CNA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x