Arab Saudi Putuskan Lockdown Saat Perayaan Idulfitri Meski Sepertiga Penderita Corona Telah Pulih

- 13 Mei 2020, 13:42 WIB
Petugas kesehatan melakukan tes usap hidung selama kampanye uji coronavirus yang diadakan di rumah sakit Diriyah di ibukota Saudi, Riyadh pada 7 Mei 2020 di tengah pandemi COVID-19.
Petugas kesehatan melakukan tes usap hidung selama kampanye uji coronavirus yang diadakan di rumah sakit Diriyah di ibukota Saudi, Riyadh pada 7 Mei 2020 di tengah pandemi COVID-19. /(AFP)

PIKIRAN RAKYAT - Kementerian Dalam Negeri Arab Saudi, kembali umumkan kebijakan baru guna memutus rantai penyebaran penyakit akibat virus corona pada Selasa, 12 Mei 2020.

Terkait libur lebaran Idulfitri selama lima hari, dimulai sejak 23 sampai 27 Mei 2020, pemerintah sepakat berlakukan kembali jam malam selama 24 jam (lockdown penuh, red).

Sehingga, kegiatan ekonomi hanya akan dibuka antara pukul 9 pagi hingga 5 sore, tidak termasuk Makkah, yang masih berlakukan kebijakan jam malam penuh selama Ramadhan.

Baca Juga: Diludahi Warga Tak Dikenal di Stasiun, Penjaga Tiket Kereta Api Tewas Tiga Hari Kemudian

Sebelumnya, Kementerian Dalam Negeri telah lebih dulu berlakukan penguncian wilayah atau lockdown 24 jam di Provinsi Jazan, yang dirilis langsung oleh Gubernur Baish.

Dengan adanya peraturan baru ini, warga Arab Saudi hanya diperbolehkan keluar rumah dan beraktivitas di jalanan selama 8 jam, dimulai dari jam 9 pagi. Sehingga malam hari Arab Saudi akan lengang dari penduduk.

Dilansir PikiranRakyat-Pangandaran.com dari Arab Saudi News, penguncian wilayah sudah dilakukan banyak lokasi, namun bulan lalu pemerintah longgarkan pembatasan pada pukul 9 pagi hingga 5 sore.

Berimbas pada dibukannya sebagian fasilitas umum, seperti Mall dan toko-toko dikawasan kota Arab Saudi.

Adapun upaya lain yang dilakukan Saudi untuk mengontrol penyebaran virus corona adalah menutup bioskop dan restoran serta menghentikan penerbangan.

Baca Juga: Terobosan Baru UI untuk Corona, Ciptakan Alat Canggih Bubarkan Kerumunan Warga dari Langit

Halaman:

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: Arab News


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x