Cek Jadwal Samsat Keliling di Kabupaten Pangandaran, Selasa 29 Maret 2022 Apa Saja yang Harus Disiapkan?

- 29 Maret 2022, 06:00 WIB
Cek Jadwal Samsat Keliling di Kabupaten Pangandaran, Selasa 29 Maret 2022 Apa Saja yang Harus Disiapkan?
Cek Jadwal Samsat Keliling di Kabupaten Pangandaran, Selasa 29 Maret 2022 Apa Saja yang Harus Disiapkan? /Kabar-priangan.com/Helma A/

PANGANDARAN TALK – Samsat Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat siap melayani masyarakat untuk pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) melalui fasilitas Samsat Keliling di berbagai tempat.

Inilah jadwal Samsat Keliling di Kabupaten Pangandaran, hari ini, Selasa 29 Maret 2022:

Hari ini, Selasa 29 Maret 2022 jadwal Samsat Keliling di wilayah Kabupaten Pangandaran berada di tiga lokasi, yaitu:

1. Jalan Raya Pangandaran - Parigi KM 2 Pangandaran (Samsat Induk)
2. Depan Kantor Desa Cimindi Kecamatan Cigugur (Samsat Keliling)
3. Kantor Desa Ciganjeng, Kecamatan Padaherang (Samsat Desa)

Jam Pelayanan dimulai pukul 7.30 sampai 13.00 WIB.

Baca Juga: Update Hasil Gala Live Show 9 Road to Final X Factor Indonesia, Peserta Pria Harus Tereliminasi

Pemerintah sejak lama telah berupaya untuk mempermudah Pelayanan Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (Samsat) melalui fasilitas Samsat Keliling atau pembukaan Outlet Samsat Desa.

Dengan begitu, anggota masyarakat yang bertempat tinggal jauh dari kantor Samsat Induk bisa mendapat pelayanan lebih mudah.

Samsat Keliling bertujuan untuk meningkatkan mutu pelayanan publik, khususnya untuk pembayaran PKB.

Samsat Keliling juga siap memberikan kemudahan bagi masyarakat wajib pajak untuk pengesahan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) setiap tahun, PKB, termasuk Santunan Wajib Dana Kecelakaan Lalu-lintas (SWDKLL).

Masyarakat wajib pajak tentu akan mendapat kemudahan dalam pelayanan sehingga bisa lebih efektif dan efisien dai segi biaya.

Baca Juga: Tataplah Pusat Lingkaran, Rona Warna Apa yang Anda Lihat? Simak Kejeniusan Seperti Apa yang Anda Miliki

Bagi masyarakat yang hendak mengurusi dokumen kendaraannya, harus menyiapkan syarat yang telah ditentukan.

Syarat yang harus disiapkan adalah sebagai berikut:

1. Identitas atau KTP Asli Pemilik sesuai data di STNK
2. BPKB Asli dan Fotokopi
3. STNK Asli
4. Bukti Pelunasan PKB dan SWDKLL (SKPD telah divalidasi) tahun terakhir.

Namun waktu dan tempat pelayanan Samsat Keliling tersebut sewaktu-waktu dapat berubah.

Sebelum berangkat, jangan lupa perhatikan Protokol Kesehatan.***

Editor: Elang Ratna Sari


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x