Ganti Kebijakan Susi Pudjiastuti, Edhy Prabowo Sudah Ekspor Benih Lobster dalam Jumlah Fantastis

- 26 November 2020, 17:20 WIB
Menteri Kelautan dan Perikanan (Menteri KKP) Edhy Prabowo (kiri) Baby Lobster (tengah) dan Mantan Meteri KKP Susi Pudjiastuti (kanan).*
Menteri Kelautan dan Perikanan (Menteri KKP) Edhy Prabowo (kiri) Baby Lobster (tengah) dan Mantan Meteri KKP Susi Pudjiastuti (kanan).* /Arsip Pikiran Rakyat/Kolase Cirebon Raya

Memang Vietnam merupakan negara pengimpor paling banyak dari Indonesia. Tapi tak hanya Vietnam, Hongkong dan Taiwan pun menjadi tujuan ekspor Indonesia di masa kepemimpinan Edhy Prabowo.

Jika dirinci, total ekspor benur ke Vietnam sampai saat ini mencapai 42.186.588 ekor. Sementara Hong Kong dan Taiwan totalnya lebih sedikit dengan masing-masing sebanyak 84.226 dan 20.185 ekor benur.

Baca Juga: Perekonomian Nasional Tumbuh Negatif, Ma'ruf Amin Optimis Peluang Produksi Produk Halal Masih Ada

Syarif mengungkapkan bahwa ada lebih dari 40 perusahaan yang melakukan ekspor benih lobster tersebut.

Sementara untuk mekanismenya, lanjut Syarif, seluruh kegiatan ekspor tersebut dilakukan satu pintu, yaitu melalui Bandara Internasional Soekarno Hatta.

“Tempat pengeluaran semua di Bandara Soetta,” ungkap Syarif.

Baca Juga: Mitos atau Fakta: Benarkah Covid-19 akan Berdampak pada Tingkat Kesuburan Pria? Ini Penjelasan Ahli

Syarif sendiri tak sampai merinci berapa penerimaan yang didapat oleh negara dari jumlah 42 juta ekspor benur tersebut.

Lantaran menurut Syarif, aturan revisi terkait dengan Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) ekspor benur hingga kini diketahui pengerjaannya belum selesai.***

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x