Bocorkan Chat Terakhir Syekh Ali Jaber, Fadli Zon Sempat Berjanji di Akhir Desember 2020

- 15 Januari 2021, 15:00 WIB
Kenangan Fadli Zon bersama Syekh Ali Jaber di Perpustakaan Fadli Zon pada November 2020.
Kenangan Fadli Zon bersama Syekh Ali Jaber di Perpustakaan Fadli Zon pada November 2020. /Foto: twitter @FadliZon /

PR PANGANDARAN - Duka mendalam kembali dirasakan masyarakat Indonesia. 

Seperti yang diberitakan kemarin, Kamis, 14 Januari 2021 bahwa Syekh Ali Jaber telah meninggal dunia pada pukul 8.30 WIB di Rumah Sakit Yarsi, Cempaka Putih, Jakarta Pusat.

Hal tersebut disampaikan Ustaz Yusuf Mansur yang merupakan salah satu orang terdekat almarhum melalui unggahan pada akun Instagramnya, @yusufmansurnew.

"Syekh Ali Jaber wafat di RS Yarsi, jam 8.30. Mohon doanya," tulis Yusuf Mansur yang dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com pada Jumat, 15 Januari 2021. 
 
Baca Juga: Malaysia Juga Berduka Syekh Ali Jaber Meninggal, Ibarat 'Kehilangan Besar Bagi Indonesia'

Ustadz Yusuf Mansyur pun mencurahkan isi hatinya terkait kenangan dengan Syekh Ali Jaber.

"Kenangan bersama Syekh Ali begitu banyak. Adik, sahabat, keluarga, sekaligus guru dan tempat bertanya... Sosok yang banyak meninggalkan ajaran dan kenangan,”  kata Yusuf tertulis dalam keterangan unggahan pada akun Instagram miliknya.

Selain itu, duka mendalam sangat dirasakan bagi seluruh masyarakat Indonesia. Mulai dari publik figur, pemimpin negara, murid-murid Syekh Ali, para ustadz di tanah air, hingga masyarakat biasa.

Tak sedikit yang mengungkapkan bahwa mereka telah membuat janji untuk melakukan suatu hal dengan Syekh Ali. 
 
 
Termasuk salah satu anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI Fadli Zon yang menyebutkan bahwa seharusnya ia bersama Syekh melakukan silaturahmi pada Desember 2020 lalu.

Namun, atas kehendak Allah janji itupun harus gugur karena Syekh Ali sakit hingga harus dirawat di rumah sakit dan akhirnya meninggal dunia.

"Saya janjian silaturahim lagi dengan Syekh Ali Jaber harusnya akhir Desember 2020, namun Allah punya kehendak lain," kata Fadli yang dikutip dari akun Twitternya pada Jumat, 15 Januari 2021.

 
Ia pun berkata bahwa dirinya terkesan dengan balasan chat Syekh Ali kepadanya di Whatsapp yang mendoakan agar negeri ini aman dan dilindungi Allah SWT.

"Saya terkesan ucapan pendek WA beliau respon youtube saya : 'Semoga Allah lindungi negeri kita dari bencana dan penjajah serakah dan tamak'," katanya. 

Fadli juga membagikan tangkapan layar obrolan Whatsappnya dengan Syekh Ali Jaber.

Pada chat terakhir tersebut Fadli mengajak dan bertanya kepada Syekh Ali untuk betemu pada pekan depan.

 
Syekh Ali menjawab dan mengiyakan ajakan tersebut, ia juga mengatakan bahwa setelah mengisi acara di Aceh dan Medan dirinya tak ada jadwal lain.

"Syekh minggu depan kita jumpa?," Fadli bertanya.

"Siap insyaallah bang. sampai akhir tahun saya kosong hanya dua hari isi peringatan tsunami di Aceh tanggal 25 dan acara (tanggal) 26 di Medan sebelum itu dan sesudahnya kosong, mohon arahannya," ujar Syekh Ali menjawab.

Politisi partai Gerindra itu pun mendoakan agar Syekh Ali meninggal dalam keadaan Husnul Khatimah.

"Insya Allah Husnul khotimah. Al-Fatihah," katanya.***

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x