Jokowi Tinjau Panen Padi di Indramayu, Petani Keluhkan Harga dan Subsidi Pupuk yang Hilang

- 21 April 2021, 12:10 WIB
Jokowi Tinjau Panen Padi di Indramayu, Petani Keluhkan Harga dan Subsidi Pupuk yang Hilang
Jokowi Tinjau Panen Padi di Indramayu, Petani Keluhkan Harga dan Subsidi Pupuk yang Hilang /

PR PANGANDARAN- Presiden Joko Widodo (Jokowi) kunjungi Desa Wanasari, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat pada Rabu, 21 April 2021.

Kedatangan Jokowi untuk meninjau sekaligus berdialog dengan para petani setempat. Dia mengatakan, hasil panen di wilayah tersebut mencapai 7-8 ton, yang diiringi dengan harga gabah yang juga mengalami peningkatan.

“Pertama, hasil panen bagus dan bisa mencapai 7-8 ton, harga gabah juga sudah naik 4200, ini juga bagus,” ujar Jokowi, dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com dari kanal Sekretariat Presiden, 21 April 2021.

Baca Juga: 6 Klub Liga Inggris Mundur dari European Super League, Mulai Arsenal hingga Tottenham Hotspurs

Jokowi mengungkapkan, para petani di desa tersebut mengeluhkan terkait harga dan subsidi pupuk. Tak hanya itu, kurangnya tenaga kerja dirasa menyulitkan mereka saat panen padi datang.

“Para petani juga menginginkan untuk diberikan kombain, dan tadi sudah saya iyakan, termasuk traktor dan juga pompa, kemungkinan ini segera kita kirim,” papar Jokowi.

Mantan Gubernur DKI tersebut berharap, bagi seluruh petani ikut membangun pertanian demi ketahanan pangan di Indonesia.

Baca Juga: Dituding Lupakan Keluarga Kandung, Betrand Peto Tagih Kasih Sayang ke Ibu yang Meninggalkannya Sejak Bayi

“Kita juga ingin swasembada. Pemerintah yang sudah tadi saya sampaikan, sebetulnya tidak senang dan tidak suka dengan import beras,” terang Jokowi kepada para petani Desa Wanasari.

Akibat banjir dan pandemi di Indonesia, kata Jokowi, kalkulasi pemerintah dalam memenuhi kebutuhan pangan masih kurang, sehingga diperlukan cadangan beras.

Halaman:

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: Sekretariat Kabinet


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x