Polri Beri Penghargaan Anggotanya yang Menjadi Korban saat Baku Tembak Senjata di Papua

- 28 April 2021, 16:10 WIB
Kapolri Listyo Sigit , Negara tidak boleh kalah oleh KKB di Papua
Kapolri Listyo Sigit , Negara tidak boleh kalah oleh KKB di Papua /Dok Humas Polda Jateng

PR PANGANDARAN - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memberikan penghargaan bagi anggotanya yang menjadi korban Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Papua.

Anggota Polri yang gugur, yakni personel Brimob Bharada I Komang Wira Natha, saat baku tembak dengan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Papua, pimpinan Lekagak Telenggen.

Dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com, hal itu disampaikan melalui unggahan video di akun Instagram @DivisiHumasPolri, Rabu, 28 April 2021.

Baca Juga: Taklukan Palestina Selama Puluhan Tahun, HRW Sebut Israel Berbuat Kejahatan Apartheid

“Saya selaku pimpinan Polri, mengucapkan dukacita yang sangat mendalam kepada gugurnya salah satu putra terbaik kami, prajurit Bhayangkari sejati Polri Bharada I Komang Wira Natha. Smeoga amal perbuatan almarhum diterima oleh Sanghyang Widhi Wasa, serta seluruh keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan dan ketabahan,” ujar Kapolri.

Kapolri Listyo Sigit Prabowo mengatakan, Polri memberikan penghargaan kepada mendiang berupa kenaikan pangkat luar biasa, yakni ‘anumerta’.

Kapolri menjelaskan, pada kejadian baku tembah dengan KKB, ada dua personel Polri yang ikut menjadi korban. Mereka adalah Ipda Anton Tonapa dan Bripka Muhamad Syaifudin.

Baca Juga: Duduk di Sebelah Ahmad Dhani Sang Mantan Suami, Ternyata Maia Estianty Tak Mau ...

“Kedua korban tersebut sedang dalam perawatan. Kami selaku pimpinan Polri, memberikan reward kepada dua prajurit tersebut, yaitu kenaikan pangkat luar biasa dan kesempatan mengikuti prioritas Pendidikan,” ujarnya.

Halaman:

Editor: Imas Solihah

Sumber: Instagram @movreview


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x