Walaupun Dilarang, Menteri Perhubungan Sebut 18 Juta Orang Akan Tetap Mudik Lebaran

- 5 Mei 2021, 14:16 WIB
Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan masih ada sekitar 18 juta orang yang akan mudik meski telah dilarang.
Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan masih ada sekitar 18 juta orang yang akan mudik meski telah dilarang. /PMJ News

PR PANGANDARAN - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan masih ada sekitar 18 juta orang yang akan mudik meski telah dilarang. Menurut Budi, Tujuan favorit pemudik yaitu menuju arah Jawa Tengah.

"Kami melakukan survei di daerah tujuan mudik itu adalah Jateng lebih dari 30 persen, Jawa Barat 29 persen. Setelah itu Jawa Timur, Banten, Lampung, Sumatera Selatan dan seterusnya,"
ungkap Budi Karya dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com dalam sebuah diskusi Rabu, 5 Mei 2021.

Budi meneruskan, para pemudik sebagian besar menggunakan mobil pribadi. Untuk itu, Menhub meminta kepala daerah saling berkoordinasi dalam menambahkan petugas menjaga perbatasan selama masa larangan mudik.

Baca Juga: Bocoran Ikatan Cinta Rabu, 5 Mei 2021: Rasa Cinta Berubah Drastis, Ricky Bakal Bongkar Kebohongan Elsa?

"Mereka rata-rata menggunakan moda angkutan mobil, setelah itu motor. Para gubernur harus melakukan suatu koordinasi dengan baik," ujar Budi.

Menhub menerangkan jumlah masyarakat yang akan tetap mudik diprediksi 7 persen dari total penduduk Indonesia. jumlah tersebut, merujuk pada survei yang dilakukan Kementerian Perhubungan.

"Survei kami lakukan dengan sistematis, mulai dari apabila tidak ada larangan berapa akan pulang. 33 persen akan pulang, setelah kita nyatakan akan dilarang 11 persen akan pulang, setelah dilakukan pelarangan turun menjadi 7 persen, itu pun cukup banyak 18 juta," tuturnya.

Baca Juga: Ustaz Diduga Perkosa Bocah Perempuan, Sempatkan Salat Saat Ditangkap, Netizen: Halal Dipukul di Sel

Budi menyatakan ada keinginan banyak warga yang mudik sebelum saat masa pelarangan. Namun, dia menyarnkan agar warga tetap patuh terhadap aturan yang sudah ditetapkan pemerintah.

"Kami Kemenhub dan Satgas selalu ingin melakukan satu upaya-upaya sosialisasi peniadaan mudik, agar yang 7 persen ini turun menjadi jumlah yang lebih sedikit, sehingga kami bisa memanage dan polisi bisa melakukan penyekatan dengan humanis," tukasnya.***

Halaman:

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x