Daniel Mananta Berikan Sepeda untuk Jokowi, Partai NasDem: Nggak Usah Diheboh-hebohkan

- 28 Oktober 2020, 21:02 WIB
Daniel Mananta menyerahkan sejumlah sepeda buatan produknya untuk Jokowi melalui Kantor Staf Kepresidenan, Rabu 28 Oktober 2020.
Daniel Mananta menyerahkan sejumlah sepeda buatan produknya untuk Jokowi melalui Kantor Staf Kepresidenan, Rabu 28 Oktober 2020. /Istimewa /

"Hadiah dari mana aja, dari kerjaan, hadiah gitar dan lain-lain kan. Semua dilaporin di KPK. Apalagi hal seperti itu, sehingga saya tidak khawatir sih. Kalau itu, itu sudah, bukan hal baru dalam kehidupannya beliau kan," ujarnya.

Adapun terkait pemberian sepeda, hal yang sama diyakini oleh Anggota Komisi III DPR RI ini. Ia menegaskan, Jokowi akan menyerahkan sepeda tersebut ke KPK jika memang dianggap sebagai gratifikasi.

Baca Juga: Resmi! Menaker Ida Fauziyah Jabat Ketua Menteri Ketenagakerjaan se-Asia Tenggara

"Pak Jokowi pasti orang yang taat untuk itu," tekan Ali.

Pada Senin, 26 Oktober 2020, Daniel Mananta memberikan sepeda lipat kepada Jokowi melalui Kepala Staf Kepresidenan, Moeldoko, di Kompleks Istana Kepresidenan.

Kabarnya, sepeda lipat tipe Ecosmo 10 Sp Damn itu dibuat khusus dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-92 yang jatuh pada tanggal 28 Oktober.

Baca Juga: Tingkatkan Kualitas Layanan Publik, Balai TN Komodo Pastikan 'Jurassic Park' Tak Ganggu Populasi

KPK juga sempat mengimbau Jokowi untuk melaporkan pemberian sepeda lipat tersebut paling lambat 30 hari kerja setelah diterima langsung.

Setelah laporan diterima, KPK akan menganalisa dan menetapkan status penerimaan gratifikasi tersebut apakah menjadi milik negara atau milik penerima.

Selanjutnya, KPK juga telah berkoordinasi dengan pihak istana terkait informasi penerimaan sepeda lipat edisi khusus Sumpah Pemuda kepada Presiden Joko Widodo melalui KSP.

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: RRI


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x