Hina Jokowi dengan Karikatur, Komikus Jepang Bersujud dan Minta Maaf: Saya Malu dan Sangat Menyesal

22 November 2020, 11:40 WIB
Komikus Sujud minta maaf kembali viral //*Twitter

PR PANGANDARAN – Beberapa waktu terakhir dunia dihebohkan dengan kemunculan karikatur Nabi Muhammad yang dibuat oleh Prancis dan berujung pada kecaman di beberapa negara berpenduduk mayoritas muslim.

Namun, jauh sebelum karikatur Nabi Muhammad muncul, komikus Jepang Onan Hiroshi, membuat komik yang menghina presiden Indonesia, Joko Widodo (Jokowi).

Komik tersebut pertama kali diunggah oleh dirinya yang menggambarkan proyek kereta cepat di Indonesia.

Baca Juga: Ini Kronologi Lengkap Video Aksi Pengeroyokan 11 Anggota TNI yang Viral, Kini Satu Pemuda Tewas

Dia menceritakan jika awalnya proyek tersebut akan dibangun oleh Jepang tapi pada akhirnya Tiongkok yang mengerjakan.

Namun, karena proyek tersebut tak kunjung usai, Jokowi digambarkan mengemis bantuan pada Perdana Menteri Jepang, Shinzo Abe yang berakhir pada penolakan.

Tindakannya tersebut mendapat kecaman keras karena telah dianggap telah mengolok-olok presiden Indonesia.

Baca Juga: Aksi Demo 'Siswa Nakal' di Thailand Pakai 'Meteor', Hancurkan Dinosaurus sebagai Simbol Pemerintah

Dua hari kemudian, dia mengunggah dirinya yang sedang bersujud serta meminta maaf kepada Jokowi dan masyarakat Indonesia atas tindakannya tersebut.

“Saya minta maaf. Pengemis itu ekspresi yang sangat berlebihan. Sebelumnya saya marah tapi sekarang sudah tenang. Presiden Jokowi, semua orang Indonesia, dan pemerintahan Indonesia. Saya sangat menyesal. Saya malu. Saya akan menarik gambar tersebut. Saya minta maaf,” ucap Onan dalam unggahannya yang dikutip oleh PikiranRakyat-Pangandaran.com.

Komik hinaan terhadap Jokowi tersebut bukan pertama kali yang dia buat, sebelumnya Onan juga membahas sejumlah fenomena yang terjadi di Indonesia.

Baca Juga: Amanda Manopo Dituduh Selingkuh dengan Arya Saloka, Billy Ngamuk: Ini Akun yang Menjelekkan Bini Gue

Onan pernah membuat karikatur yang merujuk pada sekelompok remaja yang sedang melakukan unjuk rasa di Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta Pusat.

Melalui karikatur tersebut, Onan menyamakan mereka dengan Ku Klux Klan (KKK) yaitu kelompok di Amerika Serikat yang mengagungkan kulit putih dan menolak kaum kulit hitam.

Selain itu, Onan juga pernah menyoroti persekusi terhadap kaum LGBT di Indonesia, di mana dalam karikaturnya dia membandingkan perbedaan perlakuan waria di Indonesia dan Thailand.

Baca Juga: Amanda Manopo Dituduh Selingkuh dengan Arya Saloka, Billy Ngamuk: Ini Akun yang Menjelekkan Bini Gue

Karikatur tersebut merujuk pada peristiwa di Aceh saat polisi mencukur paksa waria yang terjaring razia, sedangkan di Thailand waria jadi objek foto.***

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Tags

Terkini

Terpopuler