Dituduh Sembunyikan Data Covid-19 ke Tim WHO, Tiongkok Membalas AS dengan Pernyataan Ini

- 15 Februari 2021, 12:40 WIB
Bendera Tiongkok.
Bendera Tiongkok. /Pixabay/SW1994

PR PANGANDARAN - Tiongkok membalas Amerika Serikat (AS) atas tuduhan menyembunyikan beberapa informasi tentang data Covid-19 dari para penyelidik Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).

Dalam sebuah pernyataan pada Sabtu, Penasihat Keamanan Nasional AS, Jake Sullivan membuat pernyataan yang bernada menyerang Tiongkok dengan tuduhan sembunyikan data Covid-19 kepada tim WHO yang berkunjung.

Lebih lanjut, Sullivan juga menyebut tim WHO yang bekerja menyelidiki asal-usul Covid-19 seolah buntu dengan adanya aksi sembunyikan data dari Tiongkok tersebut.

Baca Juga: Kecam Laporan Media AS Soal Tiongkok Tolak Beri Data Covid-19, Pakar WHO: Memalukan, Kutipan Diputarbalikkan

"Washington memiliki keprihatinan mendalam tentang cara temuan awal penyelidikan Covid-19 dikomunikasikan dan pertanyaan tentang proses yang digunakan untuk menjangkau mereka."

"Laporan ini harus independen, dengan temuan ahli yang bebas dari intervensi atau perubahan oleh pemerintah Tiongkok," jelasnya, merujuk pada misi WHO yang menyelidiki asal-usul pandemi di pusat kota Wuhan, tempat virus corona pertama kali terdeteksi pada akhir 2019.

"Untuk lebih memahami pandemi ini dan bersiap untuk pandemi berikutnya, Tiongkok harus menyediakan datanya sejak hari-hari paling awal wabah," tambah pernyataan Sullivan.

Baca Juga: Derita Penyakit Lyme Bersama Dua Anaknya, Yolanda Hadid: Publik Harus Tahu, Medsos Kami Bukan Hanya Selfie

Untuk itu, Tiongkok menanggapi pada Minggu dengan pernyataan dari Kedutaan Besar Washington yang mengatakan bahwa AS telah sangat merusak kerja sama internasional terkait Covid-19, bahkan sekarang menuding negara lain yang telah setia mendukung WHO.

Meskipun Tiongkok menyambut baik keputusan Presiden Joe Biden untuk membatalkan langkah pemerintahan Trump untuk meninggalkan WHO, tetapi Tiongkok berharap AS akan berpegang teguh pada standar tertinggi, seperti mengambil sikap yang serius, tulus, transparan dan bertanggung jawab, memikul tanggung jawab yang semestinya, mendukung WHO.

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Associated Press


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x