6 Warga Palestina di Tepi Barat Tewas Dibunuh Warga Israel Bertopeng, Ternyata Ini Penyebabnya

- 14 Maret 2021, 10:30 WIB
 Ilustrasi bendera Palestina dan Israel. /PIXABAY
Ilustrasi bendera Palestina dan Israel. /PIXABAY /

PR PANGANDARAN – Konflik berkepanjangan antara Palestina dan Israel tampaknya masih belum reda.

Pasalnya kembali beredar informasi yang mengatakan bahwa pemukim Israel kembali menyerang keluarga Palestina.

Dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com dari Middle East Eye,  kejadian pemukim Israel menyerang keluarga Palestina ini terjadi di tanah pertanian Tepi Barat.

Baca Juga: Bukan Muncul dan Klarifikasi, Aksi Sabyan Gambus Rilis 'Sapu Jagat' Bikin Geram Keluarga Ayus

Pemukim Israel yang diketahui menggunakan topeng dan dilengkapi dengan tongkat, menyerang sebuah keluarga Palestina di Perbukitan Hebron Selatan pada hari Sabtu lalu.

Peristiwa ini terjadi ketika keluarga Palestina itu sedang mengerjakan sebidang tanah mereka di dekat pemukiman ilegal Israel.

Menurut kelompok hak asasi Israel B'Tselem, sekitar 10 pemukim menyerang keluarga Alyan pada Sabtu pagi di dekat pemukiman Mitzpe Yair.

Baca Juga: Aksi Warga Bali Minta Maaf karena Absen Nonton Ikatan Cinta Jadi Sorotan: Nyepi Internet Mati

Orang tua terluka oleh batu yang dilempar ke arah mereka dan dievakuasi ke rumah sakit di Hebron, kata kelompok itu di Twitter.

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: Middle East Eye


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x