Bertemu Delegasi Taliban, China Harapkan Kelompok Pemberontak Akhiri Perang Afghanistan

- 29 Juli 2021, 13:00 WIB
Kemenlu China baru-baru ini bertemu delegasi Taliban dalam suatu kunjungan, sebut mereka berharap kelompok itu akhiri perang Afghanistan.
Kemenlu China baru-baru ini bertemu delegasi Taliban dalam suatu kunjungan, sebut mereka berharap kelompok itu akhiri perang Afghanistan. /REUTERS/Tingshu Wang

PR PANGANDARAN - Kementerian Luar Negeri China baru-baru ini bertemu dengan delegasi Taliban, sehingga mereka menyampaikan harapan agar kelompok pemberontak itu memainkan peran penting dalam mengakhiri perang Afghanistan dan membangun kembali negara itu.

Lebih lanjut, kunjungan sembilan delegasi Taliban bertemu dengan Menteri Luar Negeri Wang Yi di kota Tianjin, China utara, yang mana itu untuk proses perdamaian dan masalah keamanan dalam mengakhiri perang Afghanistan.

Untuk itu, Menlu China, Wang Yi menyampaikan harapan agar Taliban memainkan peran penting dalam proses rekonsiliasi damai dan rekonstruksi di Afghanistan.

Baca Juga: Sempat Dicuri dan Dibawa ke Amerika Serikat, 3 Artefak Indonesia Kembali ke Tanah Air

Selain itu, Wang juga berharap Taliban akan menindak Gerakan Islam Turkestan Timur karena itu adalah ancaman langsung terhadap keamanan nasional China, apalagi kelompok itu aktif bergerak di wilayah Xinjiang di barat jauh China

Adapun kunjungan Taliban itu kemungkinan akan semakin memperkuat pengakuan kelompok pemberontak di panggung internasional pada waktu yang sensitif, bahkan ketika kekerasan meningkat di Afghanistan.

Militan itu diketahui memiliki kantor politik di Qatar di mana pembicaraan damai sedang berlangsung, teruma bulan ini mereka mengirim perwakilan ke Iran untuk pertemuan dengan delegasi pemerintah Afghanistan.

"Politik, ekonomi dan isu-isu yang berkaitan dengan keamanan kedua negara dan situasi Afghanistan saat ini dan proses perdamaian dibahas dalam pertemuan," cuit juru bicara Taliban Mohammed Naeem tentang kunjungan China, seperti terlihat dalam akun Twitter pribadinya.

Baca Juga: Hanya 5 Grup KPop Ini yang Masih Setia dan Kompak dengan Para Anggotanya, Ada BTS hingga SHINee

Naeem menambahkan bahwa kelompok itu, yang dipimpin oleh perunding Taliban dan wakil pemimpin Mullah Baradar Akhund, juga bertemu dengan utusan khusus China untuk Afghanistan, bahkan perjalanan itu dilakukan setelah ada undangan dari otoritas China.

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: India Today


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x