Ilmuwan Ciptakan Obat Baru dari Hasil Modifikasi Genetik untuk Bunuh Superbug Mematikan

- 8 Oktober 2021, 09:00 WIB
Ilustrasi obat antibiotik
Ilustrasi obat antibiotik /Pixabay

Para ahli memperingatkan bahwa jika kita tidak mengembangkan antibiotik baru sekarang dalam 10 sampai 15 tahun, operasi rutin seperti itu bisa berakibat fatal.

Dikutip Pikiran-Rakyat-Pangandaran.com dari Mirror, hanya dua kelas baru antibiotik telah diperkenalkan dalam 40 tahun terakhir.

Baca Juga: Benzema dan Mbappe Gacor, Prancis Tembus Final UEFA Nations League

Obat baru yang membantu membasmi bakteri resisten bisa menjadi alat penting di gudang senjata kita.

“Bakteri adalah kendaraan ideal untuk obat hidup, karena mereka dapat membawa protein terapeutik yang diberikan untuk mengobati sumber penyakit,” kata Prof Luis Serrano, penulis studi di pusat Regulasi Genom, di Barcelona.

Salah satu manfaat dari teknologi ini adalah, begitu mereka mencapai tujuannya vektor bakteri menawarkan produksi molekul terapeutik yang berkelanjutan dan terlokalisasi.

Baca Juga: Tega Setubuhi Anak Kandung Sendiri, Seorang Ayah di Karawang Digiring Pihak Kepolisian

“Seperti kendaraan apapun, bakteri kami dapat dimodifikasi dengan muatan berbeda yang menargetkan penyakit berbeda, dengan potensi lebih banyak aplikasi di masa depan,” kata Prof Luis Serrano.

Temuan penelitian yang didanai Uni Eropa diterbitkan dalam jurnal Molecular Systems Biology.***

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: Mirror


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah