Tak Pernah Terjadi Sebelumnya, Hasil Pilpres AS 2020 Diprediksi Keluar Lebih Lambat, Ini Penyebabnya

- 7 November 2020, 08:50 WIB
Tangkapan Layar Peta Perolehan Suara Pilpres AS 2020
Tangkapan Layar Peta Perolehan Suara Pilpres AS 2020 /Handri/Jurnal Soreang

PR PANGANDARAN - Perlu waktu berhari-hari, berminggu-minggu atau bahkan berbulan-bulan untuk mengetahui hasil pemilihan presiden Amerika Serikat kali ini.

Hal ini mengikuti apa yang sedang dihadapi saat proses penghitungan suara.

Normalnya, sebagian besar hasil pemilihan akan sangat jelas walaupun tidak dikonfirmasi secara resmi pada penghujung malam.

Baca Juga: BTS Kokoh di Puncak Selama 30 Bulan, Simak Peringkat Reputasi Brand Boy Grup Bulan November 2020

Biasanya, outlet media besar di Amerika akan “memanggil” setiap negara bagian untuk salah satu kandidatnya.

Meski tidak didasarkan pada penghitungan suara akhir, proyeksi itu hampir selalu akurat.

Namun, waktu untuk mengetahui hasil pemilihan presiden Amerika serikat ini memerlukan waktu berhari-hari berminggu-minggu atau bahkan berbulan-bulan tergantung apa yang terjadi.

Baca Juga: Minta Prioritaskan Nakes di Zona Merah, Mulyanto Berharap Vaksinasi Covid-19 di Indonesia Tak Molor

Alasan mengapa hal itu tidak terjadi kali ini,salah satunya karena pandemi covid-19 sehingga sejumlah besar pemilih sekitar 68% dari total keseluruhan memberikan suara mereka lebih awal termasuk melalui pos.

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: The Guardian


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x