Santer Isu 'Curang' Rumah Sakit Soal Pasien Covid-19, PERSI: Itu Menyakiti Hati Para Tenaga Medis

- 5 Oktober 2020, 11:32 WIB
Ilustrasi ruang isolasi pasien Covid-19.*
Ilustrasi ruang isolasi pasien Covid-19.* /Dok. Humas RSHS Bandung./

PR PANGANDARAN – Tudingan miring yang disampaikan Kepala Staf Kepresidenan Jenderal (Purn) Moeldoko, terkait meningkatnya pasien Covid-19 yang sengaja di-covidkan pihak rumah sakit beberapa waktu lalu, menimbulkan berbagai persepsi di kalangan publik.

Moeldoko menilai, rumah sakit sengaja meng-Covidkan pasien yang sedang membutuhkan layanan kesehatan, demi meraup keuntungan.

Dalam hal ini, Perhimpunan Rumah Sakit Seluruh Indonesia (PERSI) dibuat resah atas pernyataan yang disampaikan Moeldoko.

Baca Juga: Musim Dingin Sebabkan AS Makin 'Terpuruk' Digonjang-ganjing Corona, Total Kasus Kini Tembus 7,6 Juta

Menanggapi hal tersebut, Ketua Umum PERSI, Kuntjoro Adi Purjanto mengatakan bahwa pernyataan Moeldoko tersebut tidak benar.

Menurutnya, beredarnya pemberitaan tersebut justru menyudutkan rumah sakit dan menyakiti hati para tenaga medis yang selama ini berada di garda terdepan.

Dalam keterangannya pada Minggu, 4 Oktober 2020 Kuntjoro Adi menegaskan, baik pasien Covid-19 atau non-Covid-19 merupakan tanggung jawab penuh rumah sakit sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Baca Juga: Cek Fakta: Tersiar Kabar KFC Tawarkan 3.000 Snack Bucket Gratis Rayakan HUT, Tinjau Kebenarannya

"Dalam memberikan pelayanan kesehatan bagi pasien Covid-19, rumah sakit memegang teguh dan melaksanakan pelayanan kesehatan berdasarkan ketentuan peraturan perundang-undangan dan protokol kesehatan yang ditetapkan oleh pemerintah dan pemerintah daerah, dalam hal ini Kementerian Kesehatan dan pihak berwenang lainnya," ujarnya.

Halaman:

Editor: Suci Nurzannah Efendi

Sumber: RRI


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x