Cek Fakta: Drakor My Secret Terrius Dikabarkan Telah Prediksi Munculnya Covid-19, Ini Kebenarannya

- 18 Oktober 2020, 07:00 WIB
POSTER drama korea My Secret Terrius yang dikabarkan telah memprediksi virus corona.*
POSTER drama korea My Secret Terrius yang dikabarkan telah memprediksi virus corona.* /Snopes/

PR PANGANDARAN – Semenjak ditemukannya kasus pertama di Tiongkok pada akhir tahun 2019, banyak konspirasi yang beredar terkait Covid-19.

Terlebih penggunaan media sosial yang semakin tinggi, banyak informasi salah yang mudah diakses oleh siapapun.

Melalui akun Instagram @conspiraciestheory, menyebutkan jika drama Korea My Secret Terrius telah memprediksi akan terjadinya virus Corona.

Baca Juga: Geger! Penampakan Kuntilanak Tanpa Kepala saat Aksi Demonstrasi Tolak UU Cipta Kerja di Bandung

Berikut secara lengkap informasi yang beredar:

Serial televisi dari Netflix tampak sudah memprediksi terjadinya pandemi virus Corona atau COVID-19 sejak 2018. Tayangan 10 episode My Secret Terrius dari Korea Selatan seperti memberi gambaran distopia tentang yang kini terjadi.

“Virus Corona menyerang sistem pernapasan. Yang lebih serius, virus Corona memiliki masa inkubasi 2-14 hari,” ungkap seorang dokter dalam serial My Secret Terrius, dilansir dari The Independent,

Baca Juga: Capai 100 Ribu Kasus Positif per Hari, Eropa Ternyata Akui Belum Siap Dikepung Covid-19

"Dokter itu melanjutkan, virus Corona memanipulasi untuk menyerang langsung paru-paru dalam waktu lima menit setelah terpapar. Dalam serial itu tak ada vaksin yang ditemukan untuk menyembuhkan pasien.

"Berbekal informasi itu, para pahlawan drama Netflix kemudian mulai berusaha menggagalkan serangan biologis yang mereka khawatirkan akan menyerang gym sekolah,

"Di gym, seorang menteri kesehatan yang sedang berkunjung menunjukkan kepada anak-anak cara mencuci tangan untuk menghentikan penyebaran penyakit. Paralel dengan peringatan kesehatan masyarakat saat ini,

Baca Juga: ShopeePay Hadirkan ShopeePay Talk: Bertumbuh Lewat Bisnis Delivery Online Bersama Steak 21

"Dokter di acara Netflix memperingatkan bahwa tidak ada obat atau vaksin saat ini, sebuah tantangan yang saat ini dihadapi oleh para ahli ilmiah dunia sekarang,

Dalam dunia nyata, virus Corona dikaitkan dengan SARS. Corona lebih cepat menular dan menyerang paru-paru langsung dalam lima menit. Persis seperti yang terjadi sekarang, serial itu juga menampakkan instruksi kepada anak-anak segera mencuci tangan untuk mengurangi penyebaran virus”.

Berdasarkan penelusuran yang dilakukan oleh Tim PikiranRakyat-Pangandaran.com dari situs Kominfo terkait virus Corona sudah diprediksi dalam drama Korea My Secret Terrius, didapatkan jika informasi tersebut tidak benar.

Baca Juga: Dikritik Tubuhnya Mirip Ibu-ibu, Billie Eilish Angkat Bicara, Respon Penggemar Justru Mengejutkan

Dikutip dari Kominfo, virus Corona yang disebutkan dalam serial My Secret Terrius tidak ada hubungannya dengan virus Corona (Covid-19) yang sedang terjadi saat ini.

Sehingga berdasarkan pemaparan di atas dapat disimpulkan jika informasi yang beredar tersebut adalah hoaks.***

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: Kominfo


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x