Menolak Lupa: Kim Jong-un Pernah Eksekusi Pamannya dengan Cara Dilempar ke 120 Anjing Kelaparan

- 8 Desember 2020, 19:55 WIB
 Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un
Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un /KCNA via Twitter

PR PANGANDARAN – Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un terkenal dengan kekejamannya, diktator itu tak akan segan menghabisi nyawa orang jika ada yang menghalangi kekuasaannya.

Salah satu hal kejam yang dia lakukan adalah membunuh pamannya dengan cara melemparkannya pada kerumunan anjing kelaparan.

Klaim tersebut bermula dari surat kabar Hong Kong, Wen Wei Poi yang melaporkan bahwa alih-alih dieksekusi oleh regu tembak, Jang Song Thaek bersama lima rekannya ditelanjangi lalu dilemparkan ke dalam kandang berisi 120 anjing.

Baca Juga: Kim Jong-un Sengaja Tembak Mati Warga yang Diam-diam Pergi ke Tiongkok di Depan Rakyat, Ini Alasanya

Atas aksinya itu, Kim Jong Un beserta 300 petugas lainnya menyaksikan langsung anjing-anjing itu memangsa para tahanan sampai mereka benar-benar dimakan.

Dikabarkan eksekusi mati Jang karena pamannya tersebut dianggap melakukan pengkhianatan sebanyak tiga kali.

Namun, belum dipastikan apakah pamannya benar-benar dieksekusi dengan cara dilemparkan kepada anjing kelaparan atau tidak.

Baca Juga: Hanya Gara-gara Tabrak Lampu Merah, Mahasiswa Malaysia Didenda hingga Rp13 Juta

Hal ini karena Korea Utara sangat tertutup sehingga tidak mungkin bagi wartawan untuk memverifikasi jenis klaim ini secara independen.

Sangat sedikit wartawan asing yang memiliki akses ke negara itu dan mereka yang bisa masuk seperti Associated Press akan dijaga ketat.

Sehingga Wen Wei Po adalah satu-satunya media Tiongkok yang memiliki cerita tersebut. Selain itu, klaim tersebut tidak sesuai dengan laporan lain tentang kematian Jang.

Baca Juga: Pelantikan Joe Biden dan Kamala Harris Berbeda karena Covid-19, Intip Urutan Acaranya

Pada waktu yang hampir bersamaan dengan klaim Wen Wei Po, New York Times yang mengutip intelijen Korea Selatan, melaporkan bahwa beberapa rekan Jang dieksekusi menggunakan senjata antipesawat sementara Jang sendiri dibunuh dengan cara yang lebih tradisional.

Namun, tetap tidak ada yang mengetahui pasti dengan cara apa paman Kim Jong Un tersebut dieksekusi mati karena negara mereka yang tertutup pada dunia luar.***

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x