Varian Baru Covid-19 di Inggris Lebih Mematikan, Ilmuwan Laporkan Risiko Kematian 71 Persen Lebih Tinggi

- 15 Februari 2021, 13:53 WIB
Ilustrasi Covid-19.*
Ilustrasi Covid-19.* /Freepik

Sekarang ini, varian baru Covid-19 menyumbang lebih dari 90 persen kasus di banyak bagian Inggris.

Untuk itu, ilmuwan pemerintah mengutip studi dari London School of Hygiene and Tropical Medicine yang terbit pada Januari 2021.

Baca Juga: Amanda Manopo Bagikan Foto Hamil 2 Bulan, Netizen Kaget dan Minta Penjelasan

Studi tersebut memeriksa kematian 2.583 orang, 384 di antaranya diyakini memiliki kasus Covid-19 yang disebabkan oleh varian baru tersebut.

Penelitian tersebut memperkirakan bahwa orang yang terinfeksi varian baru memiliki risiko kematian 35 persen lebih tinggi.

Hanya saja, kemudian muncul sebuah studi terbaru oleh kelompok yang sama mengandalkan 3.382 kematian, 1.722 di antaranya diyakini berasal dari varian baru.

Studi tersebut menunjukkan bahwa varian baru Covid-19 di Inggris tersebut dapat dikaitkan dengan risiko kematian 71 persen lebih tinggi.***

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Straits Times


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah