Adik Kim Jong Un Dapat Jabatan di Badan Pemerintah Korea Utara, Ternyata Sering Bertemu Banyak Presiden

- 30 September 2021, 16:20 WIB
Kim Yo Jong bersama Kim Jong un pemimpin tinggi Korea Utara.
Kim Yo Jong bersama Kim Jong un pemimpin tinggi Korea Utara. /Reuters

PR PANGANDARAN – Kim Jong Un, Presiden Korea Utara kembali menjadi buah bibir.

Hal ini berkaitan dengan pengangkatan adik perempuan Kim Jong Un, Kim Yo Jong yang baru diangkat sebagai pejabat pemerintahan.

Lebih lanjut, Kim Yo Jong ini ternyata dikenal dekat dengan sang kakak, Kim Jong Un dan kerap bertemu dengan banyak presiden negara lain.

Baca Juga: Putra Mendiang Michael Jackson Beri Pujian ke BTS karena Telah Melanjutkan Warisan Musik Ayahnya

Dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com dari NDTV.com, Kim Yo Jong kini resmi menjadi salah satu orang paling berpengaruh di Korea Utara.

Dilaporkan kantor berita resmi, KNCA, Kim Yo Jong telah diangkat ke badan pemerintah tertinggi Korea Utara.

Kim Yo Jong diketahui merupakan penasihat kunci bagi saudara laki-lakinya.

Baca Juga: Aktivis Greta Thunberg Menuduh Pemerintah Inggris Sebagai 'Penjahat Iklim'

Ia dipromosikan ke posisi di Komisi Urusan Negara, di tengah serangkaian perubahan yang disetujui oleh Majelis Rakyat Tertinggi Korea Utara.

Halaman:

Editor: Imas Solihah

Sumber: NDTV


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x