Dokter NHS Ungkap Efek Jangka Panjang pada Tubuh Anak-anak yang Terpapar Virus Corona

- 16 Mei 2020, 15:20 WIB
ILUSTRASI anak-anak.*
ILUSTRASI anak-anak.* /Pixabay/

PIKIRAN RAKYAT - Para dokter NHS mengungkap efek jangka panjang pada tubuh anak yang terinfeksi virus corona, komplikasi serius hingga memerlukan perawatan intensif.

Dilansir PikiranRakyat-Pangandaran.com dari situs BBC, setidaknya 100 anak di Inggris telah menunjukan reaksi yang sama terlihat pada anak-anak di Eropa.

Kemungkinan besar penyakit tersebut muncul sebagai respon imun pada anak yang terpapar virus corona, yaitu penyakit kawasaki.

Baca Juga: WHO Sebut Virus Corona Baru Benar-benar Hilang dalam 4-5 Tahun, Walau Vaksin Telah Ditemukan

Sebelumnya, sejak April lalu, para dokter NHS telah diminta untuk mencari tahu reaksi langka atau penyakit langka berbahaya pada anak anak.

Penelitian ini dilakukan, setelah adanya laporan delapan anak terkena penyakit aneh usai terpapar virus corona di London, termasuk anak berusia 14 tahun yang meninggal dunia.

Mereka semua memiliki gejala yang sama ketika tengah menjalani perawatan di Rumah Sakit Anak Evelina London, yaitu demam tinggi, ruam, mata merah, dan bengkak.

Baca Juga: Jalani Puasa Ramadhan di Seoul, Ayana Moon: Saya Kangen Ayam Penyet dan Cumi Indonesia

Para dokter menggambarkannya sebagai "fenomena baru" yang mirip dengan sindrom syok penyakit Kawasaki.

Suatu kondisi langka yang menyerang anak-anak di bawah usia lima tahun. Gejala yang sering ditunjukan kelenjar bengkak di leher dan bibir kering serta pecah-pecah.

Halaman:

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: BBC


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x