Patung Lilin Donald Trump 'Dibuang' ke Tempat Sampah, Ternyata Ini Alasannya, Singgung 'Simbolik'

- 1 November 2020, 21:05 WIB
Koleksi patung lilin Madame Tussauds Berlin menampilkan patung Trump dalam bak sampah.
Koleksi patung lilin Madame Tussauds Berlin menampilkan patung Trump dalam bak sampah. /Reuters

PR PANGANDARAN – Dalam rangka memberikan suasana baru, patung Donald Trump yang sebelumnya berada diantara deretan koleksi museum patung lilin Madame Tussauds di Berlin-Jerman kini 'dibuang' ke tempat sampah.

Namun, insiden itu tampaknya menjadi sebuah langkah yang dimaksudkan guna mencerminkan ekspektasi mereka pada pemilihan Presiden Amerika Serikat yang diselenggarakan pada Selasa, 10 November 2020 mendatang.

Di dekat patung Donald Trump tampak terlihat jelas dikelilingi plastik yang berisikan sampah, ini tidak seperti patung Presiden AS sebelumnya yaitu Barack Obama yang berdiri tegak sambil tersenyum.

 Baca Juga: Gunakan Periode Pelatihan Paling Singkat, Debut Giselle Aespa Justru Bikin Kagum Warganet, Kenapa?

Ditambah, patung Barack Obama tetap berada di antara deretan koleksi museum tersebut. Terlihat rapi dan berseri-seri, pemandangan itu berbading terbalik 180 derajat dengan patung Donald Trump yang mendapatkan tempat baru namun berada dalam tempat sampah.

“Kegiatan hari ini lebih bersifat simbolik menjelang pemilihan umum di Amerika Serikat,” kata manajer pemasaran museum Orkide Yalcin Dag seperti yang dilansir dari laman Reuters.

“Kamu di Madame Tussauds, Berlin memindahkan patung lilin Donald Trump sebagai persiapan.”

 Baca Juga: Waspada! Ilmuwan Ungkap 6 Benda atau Tempat Ini Jadi Media Penularan Covid-19 dengan Risiko Tinggi

Selain itu, museum Madame Tussauds juga meletakkan berbagai deretan patung lilin presiden Amerika Serikat yang terdahulu.***

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x