Bencana Terdahsyat Terjadi di NTT, Jerit Tangis Rakyat Uraikan Keadaan: Manusia Mana Tidak Ciut

- 6 April 2021, 20:30 WIB
Bencana Terdahsyat Terjadi di NTT, Jerit Tangis Rakyat Uraikan Keadaan: Manusia Mana Tidak Ciut
Bencana Terdahsyat Terjadi di NTT, Jerit Tangis Rakyat Uraikan Keadaan: Manusia Mana Tidak Ciut /ANTARA FOTO/Humas BNPB /ANTARA FOTO/Humas BNPB

PR PANGANDARAN – Banyak hal yang terjadi sejak awal 2021. Belum selesai permasalahan Covid-19 melanda seluruh daerah di Indonesia, kali ini bencana kembali melanda di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

Tidak seperti biasanya, kali ini tampaknya menjadi bencana yang baru pertama dirasakan serentak oleh 1 provinsi di NTT hingga membuat rakyat yang ada di sana pun menjerit dan menangis merasakannya.

Dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com dari salah satu akun pengguna Twitter yang mengaku tinggal di NTT yakni @majeee_ yang diunggah pada Senin, 5 April 2021, dia pun menguraikan ketakutan dan segala yang dialami saat bencana dahsyat akibat Siklon Tropis Seroja melanda NTT.

Baca Juga: Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Gelar Resepsi Setelah Lebaran, Ria Ricis Bakal Diundang?

Warga NTT tersebut menguraikan bahwa musim hujan angin, dan ombak besar memang biasa terjadi, namun kali ini tidak seperti biasanya.

Sebab, yang mulanya dianggap hal yang biasa pun berubah menjadi bencana yang paling mengerikan yang dirasakan warga NTT tersebut.

“Pray for NTT, buat saya bukan lagi hanya sekedar hashtag. Di NTT, bulan2 skg memang biasanya musim ujan angin, ombak besar. Tapi, 27 thn hidup, mnurut saya ini yang terdahsyat, termengerikan, dan jujur bikin badan gemetar, hati ciut rasanya,” cuitnya.

Baca Juga: Lirik Lagu Wendy Red Velvet - Why Can't You Love Me? dan Terjemahan Bahasa Indonesia

Bahkan, tidak hanya badai di Pulau Timor, namun serentak satu provinsi pun merasakan bencana alam secara merata.

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x