Dianggap Hina Dewa Hindu, Komika Muslim Dijebloskan ke Penjara, Pelapor: Lelucon seperti Itu Harus Dihentikan

7 Februari 2021, 08:30 WIB
Komika muslim Munawar Faruqui. /Instagram.com/@munawar.faruqui

PR PANGANDARAN – Mahkamah Agung India memberikan jaminan kepada seorang komika muslim yang dipenjara karena dianggap telah melontarkan lelucon tentang Dewa Hindu.

Komika muslim bernama Munawar Faruqui telah mendekam di penjara selama lebih dari sebulan setelah ditangkap pada 1 Januari di sebuah kafe di kota Indore, India tengah, Madhya Pradesh, menyusul protes akan tindakannya dari organisasi Hindu Hind Rakshak.

Dikutip dari Arab News, kelompok tersebut melaporkan komika muslim berusia 32 tahun itu dan timnya karena menghina Dewa Hindu dengan komedi mereka yang membuat Munawar Faruqui dan lima orang lainnya ditahan.

Baca Juga: Wanita Muslim di Kanada jadi Target ‘Islamophobia ‘, Salah Satunya Diancam Dibunuh dan Dirobek Burqanya

Beberapa hari kemudian, Inspektur Polisi Indore, Vijay Khatri, mengatakan kepada situs berita setempat bahwa Munawar Faruqui sebenarnya tidak menyampaikan lelucon yang dituduhkan tapi akan melakukannya.

Permohonan jaminan Munawar Faruqui ditolak dua kali oleh pengadilan yang lebih rendah, dengan Pengadilan Tinggi Madhya Pradesh juga menolak jaminannya pada 25 Januari.

Namun, pengacara komika muslim itu, Gaurav Kirpal, mengatakan kepada Mahkamah Agung bahwa semuanya tidak sesuai prosedur dan Munawar Faruqui ‘sedang dilecehkan’ hingga pengadilan puncak memberinya jaminan sementara dan mengeluarkan pemberitahuan kepada pemerintah negara bagian.

Baca Juga: ‘Terlalu Feminim’, Pemerintah Tiongkok Gembleng Remaja Pria Agar Lebih ‘Jantan’, Warga Ramai Protes

Lelucon Munawar Faruqui biasanya membahas seputar kekerasan komunal, Undang-Undang Amandemen Kewarganegaraan yang kontroversial, dan masalah terkini atau topik sensitif di India.

Akulavya Singh Gaur, penyelenggara kelompok yang melaporkan komika muslim Munawar Faruqui ke polisi memprotes kenapa harus menentang agama Hindu dan tidak membicarakan agamanya sendiri.

Di adalah putra seorang legislator BJP lokal dan menjalankan kampanye untuk melindungi dan menyebarkan agama Hindu.

Baca Juga: Tak Hanya Mbak You, Wanita Ini Juga Nikahi Ular dan Gelar Resepsi Mewah hingga Undang 2.000 Tamu

“Saya memiliki masalah dengan semua komedian yang membuat lelucon tentang bangsa dan agama. Ini harus dihentikan,” ujarnya.

Dalam beberapa tahun terakhir, komika India mendapat tekanan yang meningkat atas materi stand-up mereka karena negara tersebut dianggap telah membatasi kreativitas mereka.

“Kebenaran akhirnya menang dan itu terjadi hari ini. Apapun trauma mental yang dialami Munawar dan lainnya, ada harapan bahwa ada orang-orang di pengadilan yang baik dan menjaga kepercayaan masyarakat,” papar Rehman Khan, seorang komika di Mumbai.***

Editor: Mela Puspita

Sumber: Arab News

Tags

Terkini

Terpopuler