China Panen Pujian dari Cendekiawan Asing Atas Upaya anti-Terorisme pada Muslim Uighur di Xinjiang

- 19 Agustus 2021, 22:30 WIB
China panen pujian dari cendekiawan asing atas upaya anti-terorisme pada Muslim Uighur di Xinjiang, begini sejumlah pernyataannya.
China panen pujian dari cendekiawan asing atas upaya anti-terorisme pada Muslim Uighur di Xinjiang, begini sejumlah pernyataannya. /Reuters/Cagla Gurdogan/

PR PANGANDARAN - Ketika Amerika Serikat (AS) terus mencurigai adanya tindak genosida pada Muslim Uighur,sejumlah politisi dan cendekiawan asing baru-baru ini malah memuji China untuk langkah-langkah anti terorisme dan deradikalisasi di Xinjiang dan menyerukan kerja sama yang lebih dalam di daerah tersebut untuk mengatasi tantangan di masa depan.

Adapun aksi memuji China untuk langkah-langka anti terorisme itu disampaikan dalam simposium internasional yang diadakan oleh Pusat Penelitian Pengembangan Xinjiang, dengan lebih dari 30 pejabat, politisi dan cendekiawan dari 16 negara berpartisipasi dalam simposium tersebut.

Dimulai dari seorang sarjana Inggris dan rekan senior di Institut Studi Keuangan Chongyang di Universitas Renmin China, John Ross yang mengecam beberapa media Barat karena menyebarkan kebohongan politik tentang Muslim Uighur di Xinjiang.

Baca Juga: Nyai Ratu Kidul Ramal Pernikahan Lesti dan Rizky Billar: Jika Diilhat dari Waktu, Kurang Tepat...

Lebih lanjut, Ross menolak tuduhan genosida itu karena data sensus Tiongkok menunjukkan pertumbuhan populasi Muslim Uighur, sehingga ia menyarankan semua orang pergi ke sana untuk melihat situasi sebenarnya dengan mata kepala sendiri.

Senada denagn Ross, presiden badan Promosi Saphir Eurasia, Jean Pegouret menuduh beberapa negara Barat membesar-besarkan apa yang disebut masalah genosida terkait Xinjiang dalam upaya untuk menimbulkan kekacauan dan menghambat pembangunan China.

"China telah mengumpulkan banyak pengalaman dalam memerangi terorisme dan meningkatkan kesejahteraan orang-orang di Xinjiang," kata Pegouret.

Baca Juga: 3 Zodiak yang Mempertaruhkan Segalanya untuk Cinta Selama Bulan Sextile Neptunus Mulai 19 Agustus 2021

Sedangkan, seorang ahli Jerman tentang China dan seorang penulis terkenal, Uwee Behrens memuji langkah-langkah China untuk memerangi terorisme sambil meningkatkan standar hidup masyarakat dan memperkuat persatuan etnis.

Behrens, yang tinggal di China selama 27 tahun dan pernah bekerja di Xinjiang, mengatakan China harus terus memainkan perannya dalam menjaga perdamaian dan stabilitas regional dan bergandengan tangan dengan negara lain untuk memerangi terorisme.

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: CGTN


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x