Tertabrak Unta hingga Pernah Hilang di Arab, Berikut Rentetan Hoaks Soal Habib Rizieq Shihab

- 14 Desember 2020, 20:10 WIB
Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab (tengah) berjalan menuju mobil tahanan usai diperiksa di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Minggu, 13 Desember 2020 dini hari,Panitia Penyelenggara Kerumunan di Petamburan dapat Terkena Pasal Berlapis.*
Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab (tengah) berjalan menuju mobil tahanan usai diperiksa di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Minggu, 13 Desember 2020 dini hari,Panitia Penyelenggara Kerumunan di Petamburan dapat Terkena Pasal Berlapis.* /ANTARA FOTO/Reno Esnir
PR PANGANDARAN - Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab belakangan ini berhasil menyita perhatian publik Tanah Air.
 
Tidak hanya sejak tiba di Bandara Soekarno Hatta, nama ulama besar itu bahkan sudah menjadi buah bibir masyarakat saat masih menetap di Arab Saudi.
 
Beberapa kali kabar serta keseharian Habib Rizieq di Tanah Suci kerap tersebar di media sosial beserta berita-berita hoaksnya.
 
 
Berhasil dirangkum PikiranRakyat-Pangandaran.com, berikut tiga hoaks terkait Habib Rizieq dari ditabrak unta hingga beralih profesi jadi tukang cuci piring yang pernah beredar.
 
1. Hoaks Habib Rizieq Tertabrak Unta Arab dan Meninggal Dunia
 
HRS pernah dikabarkan meninggal dunia karena tertabrak unta. 
 
Unggahan tersebut dibagikan oleh pemilik akun @YogaHowedes yang menyertakan foto berupa tangkapan layar artikel “The New York Times”.
 
 
Artikel itu berjudul “HRS dilaporkan tewas tertabrak Unta pada acara Balapan Unta di Arab Saudi”, yang diterbitkan pada Minggu, 20 September 2020. 
 
Fakta membuktikan tidak ditemukan artikel dengan judul “HRS dilaporkan tewas tertabrak Unta pada acara Balapan Unta di Arab Saudi”. 
 
Nytimes.com tidak pernah mengunggah berita dengan judul tersebut, baik pada 20 September 2020 maupun di tanggal lain.
 
 
Kabar terkait hoaks yang satu ini pernah ditelusuri oleh PikiranRakyat-Pangandaran.com dalam artikel cek fakta berjudul 'Cek Fakta: Benarkah Habib Rizieq Shihab Meninggal Dunia Tertabrak Unta Arab? Tinjau Kebenarannya'.
 
 
2. Hoaks Kabar Habib Rizieq Hilang di Arab dan Kepergok Makan Nasi Bungkus
 
Akun Facebook dengan nama pengguna Joko Adi Pranoto pernah mengunggah sebuah foto Habib Rizieq yang sedang makan nasi bungkus.
 
Tak hanya itu, dalam unggahan tersebut disebutkan pula bahwa orang yang ada di foto tersebut tertera dalam pengumuman orang hilang di Arab Saudi. 
 
 
Setelah ditelusuri tim periksa fakta Turn Back Hoax Mafindo, foto tersebut rupanya merupakan foto suntingan.
 
Foto aslinya diambil dari situs kaskus.id pada tahun 2014 dalam sebuah kometar mengenai pilpres. 
 
Kabar terkait hoaks yang satu ini pernah ditelusuri oleh PikiranRakyat-Indramayu.com dalam artikel cek fakta berjudul 'Cek Fakta: Tersiar Kabar Habib Rizieq Hilang di Arab dan Kepergok Makan Nasi Bungkus, Ini Faktanya'.
 
 
 
3. Hoaks Habib Rizieq Berhasil Dikerangkeng dan Ditahan Mengenakan Baju Tahanan Warna Oranye
 
Terbaru, kini HRS dikabarkan berhasil dikerangkeng mengenakan baju tahanan warna oranye.
 
Hoaks ini diunggah akun Facebook dengan nama pengguna Alexanders.
 
Menurut hasil penelusuran, foto tersebut adalah hasil suntingan atau editan. 
 
 
Awalnya foto tersebut memperlihatkan Jonru Ginting dengan baju tahanan dan celana pendek tersebut.
 
Jonru digiring oleh penyidik Polda Metro Jaya pada 2017 silam. Wajah Habib Rizieq ditambahkan ke gambar tersebut.
 
Foto asli Jonru tersebut diunggah pada 6 Oktober 2017 dengan judul artikel “Butuh barang bukti, Polisi belum tutup akun Facebook milik Jonru”.
 
 
Kabar terkait hoaks yang satu ini baru saja ditelusuri oleh PikiranRakyat-Pangandaran.com dalam artikel cek fakta berjudul 'Cek Fakta: Habib Rizieq Dikabarkan Berhasil Dikerangkeng dan Pakai Baju Tahanan Warna Oranye, Ini Faktanya'.***

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: Turn Back Hoax


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x